Sabtu, 27 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Strategi Starbucks Hadirkan 2 Produk Kemasan Kaleng

Posted by: 9122 viewer

Strategi Starbucks Hadirkan 2 Produk Kemasan Kaleng
2 varian terbaru kopi besutan Starbucks

INFOBRAND.ID- Belakangan ini, media sosial dihebohkan hadirnya Starbucks kemasan atau ready to drink yang dijual di minimarket. Berkolaborasi dengan PT Nestle Indonesia, Starbucks menghadirkan dua varian minuman kemasan yaitu doubleshot Espresso rasa Latte dan Mocha dengan harga Rp 15 ribu.

Pengamat brand lokal Arto Biantoro mengungkapkan sebelumnya Starbucks juga mengeluarkan produk kemasan kaca namun kurang berhasil, pasalnya harganya masih mahal yaitu Rp 40 ribuan. “Untuk yang kemasan ini, diproduksi di pabrik Nestle sehingga harganya bisa lebih kompetitif,” ujarnya.

Menurutnya, strategi ini merupakan langkah yang tepat untuk melakukan perluasan pasar. Arto menjelaskan bahwa biasanya brand-brand yang berada di premium market akan jauh lebih mudah turun ke pasar bawah dibandingkan brand-brand yang berada di market bawah lalu naik kelas ke atas. Selain itu, dia menilai bahwa Starbucks juga jeli melihat behaviour konsumen yang aktif. “Konsep grab and go ini menjadi solusi untuk mereka ini,” jelasnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Apakah langkah ini akan mengubah image Starbucks? Kata Arto, imagenya akan tetap sama sebagai pemain kopi dunia yang memiliki kualitas baik. “Feel and look tetap premium, dengan harga Rp 15 ribu, Starbucks kemasan kaleng ini harganya lebih mahal dibandingkan minuman kopi kemasan lainnya,” ujarnya.

Dia berpendapat bahwa langkah ini justru akan menambah pasar baru dengan mendekatkan diri ke pasar yang lebih rendah. Kedepan, dia melihat bahwa pasar ini juga perlahan akan naik kelas. Sehingga kemungkinan besar mereka juga nantinya akan mengunjungi kedai-kedai kopi Starbucks dan membeli produknya dengan harga yang lebih mahal dari kemasan kaleng ini.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...


Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024

Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Bank DKI berkolaborasi bersama komunitas Mini 4WD dalam pergelaran Indonesia Mini 4WD Championship 2024 yang diselenggarakan d...


Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang

Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Indonesia Diecast Expo (IDEX) akan kembali digelar kegiatan acara untuk para pencinta diecast melalui gelaran Indonesia Diecas...


Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail

Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Menemukan cara untuk meningkatkan mood, menikmati waktu untuk diri sendiri, dan meningkatkan produktivitas merupakan elemen pe...