Ahad, 19 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Pesan Hokben Pakai GrabFood Kini Semakin Cepat

Posted by: 2449 viewer

Pesan Hokben Pakai GrabFood Kini Semakin Cepat
Grab dan Hokben (Istimewa)

INFOBRAND.ID – Grab dan Hokben resmi menjalin kerjasama. Keduanya saling terintegrasi dalam hal melayani kebutuhan pelanggannya. Dimana para pecinta makanan cepat saji ala Jepang ini kini bisa dipesan melalui layanan GrabFood hanya dalam waktu 29 menit. Sehingga pelanggan tak perlu repot-repot antri lagi untuk memesannya.

“Kami mengapresiasi kepercayaan yang diberikan pelanggan HokBen untuk membantu mengirimkan makanan favorit mereka tiba dengan waktu pengantaran yang cepat dan dalam keadaan hangat berkat model pengantaran makanan yang terintegrasi milik GrabFood dimana order dari pelanggan akan dikirimkan langsung ke merchant dan jumlah mitra pengemudi kami yang lebih besar dibandingkan pemain lain,” ujar Mediko Azwar, Marketing Director Grab Indonesia dalam siaran persnya, Jumat (5/4/2019).

Sementara Francisca Lucky P, Marketing & Communication Group Head HokBen menjelaskan bahwa kehadiran GrabFood merupakan faktor utama yang menurutnya dapat membantu meningkatkan kepuasan para pelanggannya.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Kami melihat bahwa sebagian besar pelanggan kami telah mengandalkan layanan GrabFood. Kami berharap kerjasama ini dapat meningkatkan kepuasan para pelanggan melalui berbagai penawaran menarik bagi para pelanggan HokBen dan GrabFood,” katanya.

Sejak diluncurkan tahun lalu, bisnis GrabFood berhasil mencapai pertumbuhan yang luar biasa. Selain menjadi layanan pesan-antar makanan tercepat, GrabFood juga melihat pendapatan incremental mitra merchant naik hingga 88% setelah bergabung dengan GrabFood selama 5 bulan. Sebagai wujud komitmen pelayanan, gerai-gerai HokBen akan tergabung dalam sistem pesan-antar terintegrasi GrabFood.

Grab juga terus berkomitmen untuk menjadi everyday super app di Asia Tenggara yang menawarkan layanan ride-hailing, pengantaran makanan, pengiriman paket dan pembayaran digital kepada jutaan orang. Layanan GrabFood kini di 178 kota di Indonesia dari hanya 13 kota pada tahun sebelumnya dengan volume pengiriman tumbuh hampir 10 kali lipat pada tahun 2018. [ded]

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...