Jum'at, 17 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Pentingnya Branding di Era Digital

Posted by: 5071 viewer

Pentingnya Branding di Era Digital
Pemimpin Redaksi INFOBRAND.ID, Panji Nurdiyansyah

Trend dunia digital sudah mengubah prilaku konsumen dalam berbelanja. Pola belanja konvensional yang dulu terbangun seperti datang ke toko atau pusat perbelanjaan untuk berbelanja pun kian beralih ke digital. Bagaimana tidak, kemudahan dalam mengakses toko online atau e-commerce saat ini membuat konsumen terbius melakukan transaksi pembelian online. Tentunya hal tersebut perlu dimanfaatkan oleh brand-brand yang ingin tetap eksis dan dipilih oleh konsumen harus go online agar tidak kehilangan pasar milenialnya.

Untuk menjadi brand-brand yang memenangkan pasar digital tentu tidaklah mudah. Marketing communiation brand perlu memasukan strategi pemasaran digital dalam goals pekerjaanya. Menguasai setiap lini promosi digital dan membangun engagement dengan netizen hingga menuju ke transaksi merupakan goals yang perlu dicapai. Trend ini akan terus berlanjut seiring dengan membesarnya transaksi digital dan berubahnya prilaku konsumen dari konvensional ke digital.

INFOBRAND.ID untuk kali kedua meluncurkan Annual Brand Catalogue “500 Brand Champions”. Sebuah program katalog tahunan yang secara khusus mengulas profil dari 500 Brand Juara di Indonesia yang telah sukses meraih penghargaan nasional maupun Internasional di sepanjang tahun 2018. Tujuannya tidak lain untuk mengekspose prestasi brand sehingga bisa meningkatkan kepercayaan konsumen dan loyalitas konsumen secara bersamaan serta menjadi sarana untuk mengakuisisi konsumen baru.

IKLAN INFOBRAND.ID

Brand-brand yang masuk ke dalam daftar 500 Brand Champions tentunya memiliki awareness tinggi, konsumen loyal, mendominasi market share serta penetrasi bisnis lintas teritorial. Artinya brand-brand tersebut memang layak dinobatkan sebagai brand-brand yang digdaya dan perkasa di industrinya.

Ucapan terimakasih kami ucapkan kepada para narasumber kami, Bapak Arif Yahya, Menteri Pariwisata, Bapak Yuswohady, Pengamat Pemasaran dan Founder Indonesia Brand Forum dan Komunitas Memberi, Ibu Amalia E. Maulana, PH.D., Brand Consultant and Ethnographer, Director ETNOMARK Consulting, Bapak Yoris Sebastian, Founder and Creative Thinker  of OMG Consuting, Bapak Alex Iskandar, CEO IMFocus DigiMarketing Consultant, dan Bapak Hengky Prihatna, Country Industry Head Google Indonesia.

Semoga apa yang disampaikan dalam Annual Brand Catalogue 500 Brand Champions ini dapat menjadi referensi bagi pengelola brand untuk membangun brandnya menjadi yang paling populer di internet dan merajai pasar domestik dan global. []

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...