Sabtu, 18 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

KAI Terus Bertransformasi Menuju Solusi Ekosistem Transportasi

Posted by: 1213 viewer

KAI Terus Bertransformasi Menuju Solusi Ekosistem Transportasi
KAI INDONESIA

INFOBRAND.ID-Sebelum era transformasi, PT Kereta Api Indonesia (Persero) masih berorientasi pada produk: fokus pada fungsinya sebagai moda transportasi. Tahun 2009 menjadi tonggak bersejarah dimulainya transformasi KAI dengan revitalisasi perseroan menjadi service oriented company dan mengusung visi sebagai solusi ekosistem transportasi terbaik untuk Indonesia. 

Revitalisasi dilakukan dengan tetap berpegang pada brand positioning KAI sebagai perusahaan penyedia jasa transportasi penumpang, angkutan logistik, dan jasa lainnya yang in line dengan KAI. Dengan arahan tersebut, maka revitalisasi dilakukan untuk menjangkau pasar yang lebih luas dengan menciptakan anak-anak usaha yang lebih spesifik seperti  KAI Wisata, KAI Logistik, KAI Commuter, KAI Bandara, KAI Service, dan KAI Properti.

Transformasi yang konsisten ini membuahkan hasil, dengan perbaikan kinerja keuangan pada tahun ketiga pasca transformasi (2012). KAI membukukan margin hingga Rp425 miliar, jumlah yang sangat signifikan dibandingkan kinerja sebelum transformasi (2008) yang merugi hingga Rp83 miliar. Pendapatan terus meningkat hingga pandemik 2020-2021 mengerem laju pertumbuhan KAI.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pandemik yang membatasi mobilitas penduduk itu telah menyebabkan KAI membukukan rugi bersih sebesar Rp1,69 triliun sepanjang 2020. Padahal, pada 2019, KAI masih mencatatkan laba bersih sebesar Rp2,02 triliun.

Untuk mengatasi dampak pandemik kepada kinerjanya, pada 2021, bertepatan dengan perayaan 75 tahun KAI, perseroan ini meluncurkan program bertajuk “Adaptif, Solutif, Kolaboratif untuk Indonesia.” Langkah Adaptif diwujudkan dengan terus berinovasi, cepat menyesuaikan diri, melakukan perbaikan mengikuti perkembangan teknologi, serta efisiensi, antara lain dengan menambah fitur-fitur KAI Access dan menggunakan big data untuk mengetahui minat dan kebiasaan pelanggan, sehingga KAI dapat melayani dan menghadirkan layanan sesuai keinginan mereka.

Seiring dengan berlalunya pandemik, kinerja KAI mulai pulih Kembali. Pada semester I 2022, KAI menghasilkan laba bersih sebesar Rp740 miliar, atau tumbuh 254% dibandingkan Semester I 2021 yang merugi Rp480 miliar. Di samping peningkatan laba, KAI juga membukuk an kinerja EBITDA yang positif, sebesar Rp2.078 miliar atau tumbuh signifikan jika dibandingkan Semester I 2021 Rp548 miliar.

Dalam siaran pers-nya pada 8 Agustus lalu, Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo menjelaskan perkembangan kinerja KAI pada Semester I 2022. Menurut Didiek, dua segmen bisnis utama KAI, yaitu angkutan penumpang dan angkutan barang memberikan kontribusi signifikan kepada kinerja KAI.

Pada angkutan penumpang, volume pelanggan kereta api pada Semester I 2022 meningkat 42% jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya. Dari sisi angkutan barang, volume angkutan pada Semester I 2022 meningkat 15%, dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pencapaian positif pada pendapatan perusahaan juga diiringi dengan peningkatan biaya, namun peningkatan biaya tersebut dapat dikelola dan dijaga pertumbuhannya di bawah pendapatan operasional dengan terus diimbangi dengan upaya-upaya efisiensi yang ketat. “Efisiensi lainnya yang KAI lakukan di antaranya dengan menurunkan biaya melalui restrukturisasi pinjaman dengan cara rescheduling pembayaran atau renegosiasi tarif bunga. KAI juga memprioritaskan investasi yang memberikan peningkatan produktivitas angkutan di masa yang akan datang serta investasi strategis nasional yang memberikan manfaat kepada masyarakat seperti LRT Jabodebek, Kereta Cepat Jakarta-Bandung, dan berbagai penugasan lainnya,” kata Didiek.

 

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...