Senin, 20 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Indonesia-Jerman Kerja Sama Kembangkan Transportasi Hijau

Posted by: 383 viewer

Indonesia-Jerman Kerja Sama Kembangkan Transportasi Hijau
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - Indonesia dan Jerman bekerja sama dalam mengembangkan sistem transportasi hijau sebagai dukungan terhadap implementasi the green infrastructure initiative atau inisiatif infrastruktur hijau.

"Kedua negara telah menjalin hubungan baik selama sekitar 60 tahun dan telah bekerja sama mengurangi emisi karbon untuk memerangi perubahan iklim," ucap Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat memberi sambutan pada kegiatan 75th Anniversary of KfW dalam keterangan resminya dikutip Rabu (15/11/2023).

Budi mengungkapkan, sektor transportasi merupakan salah satu penyumbang emisi karbon. Untuk itu, Kemenhub terus berupaya menciptakan sistem transportasi yang ramah lingkungan.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pemerintah Jerman sendiri melalui KfW Development Bank (Bank Pembangunan dan Investasi Jerman) sepakat mengimplementasikan kerja sama pendanaan pembangunan infrastruktur ramah lingkungan (transportasi hijau) di sejumlah kota di Indonesia.

Sebagai contoh inisiatif kerja sama Indonesia dengan Jerman melalui KfW, yaitu pembangunan sistem bus rapid transit (BRT) di Semarang (Jawa Tengah) dan Surabaya (Jawa Timur) serta dan perkeretaapian di Surabaya.

"Harapan kita lebih banyak proyek transportasi hijau yang segera dimulai sejalan dengan RPJMN (rencana pembangunan jangka menengah nasional) 2025-2029," ujar Menhub.

Sebelumnya pada Juli 2023, Menhub juga telah bertemu dengan Head Of Asia Region KfW Development Bank Germany Frank Bohnet.

Frank Bohnet mendukung pengembangan sistem transportasi massal perkotaan di Semarang dan Surabaya sehingga lebih efisien dan ramah lingkungan.

IKLAN INFOBRAND.ID

"Di Surabaya, kami mendukung integrasi jalur kereta api dengan angkutan jalan. Di Semarang, kami mendukung pengembangan bus rapid transit (BRT)," kata Bohnet saat itu.

Presiden RI Joko Widodo juga mengapresiasi komitmen pendanaan dari pemerintah Jerman pada proyek inisiatif infrastruktur hijau yang berfokus mendukung upaya mitigasi pengurangan dampak emisi karbon di Indonesia pada pertemuan G7 di Elmau, Jerman.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Ini Keandalan Google TV Terbaru dari POLYTRON

Ini Keandalan Google TV Terbaru dari POLYTRON
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era digital saat ini, kebutuhan akan hiburan di rumah semakin menjadi prioritas bagi banyak individu. Dengan perkembangan t...


Wuling Air EV, Mobil Listrik Favorit Gen Z

Wuling Air EV, Mobil Listrik Favorit Gen Z
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Salah satu mobil listri andalan Wuling, yakni Air EV menjadi mobil listrik favorit generasi Z dan berhasil meraih penghargaan...


Gandeng Rawtype Riot, BFGoodrich Luncurkan Koleksi Fesyen Otomotif

Gandeng Rawtype Riot, BFGoodrich Luncurkan Koleksi Fesyen Otomotif
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen ban global untuk lini on-road dan off-road, BFGoodrich Indonesia baru-baru ini meluncurkan kolaborasi dengan brand fe...


Kolaborasi, Pelindo-Askrindo Jalankan Program TJSL di Raja Ampat

Kolaborasi, Pelindo-Askrindo Jalankan Program TJSL di Raja Ampat
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berkolaborasi dengan PT Asuransi Kredit Indonesia atau Askrindo mengimplementasi...