Ahad, 12 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Silaturahmi HIMPPARA Di Kantor Pusat Jiwasraya

Posted by: 2109 viewer

Silaturahmi HIMPPARA Di Kantor Pusat Jiwasraya
Halalbihalal di Kantor Pusat Jiwasraya

Delapan perusahaan asuransi dan penjaminan milik negara yang membentuk sebuah Himpunan Penjamin dan Perasuransian Negara (HIMPPARA) mengadakan pertemuan dalam rangka Silahturahmi dan Halal Bihalal sekaligus pembahasan internal terkait sinergi antar perusahaan BUMN yang tergabung di dalamnya. 

Acara yang dilaksanakan di Ruang Galeri, Kantor Pusat Jiwasraya ini (4/7) dihadiri oleh anggota-anggota HIMPPARA yang terdiri dari Jajaran Direksi PT Asuransi Jiwasraya (Persero), PT. Askrindo (Persero), PT Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Persero), PT Asuransi Ekspor Indonesia (Persero), Perum Jaminan Kredit Indonesia (Persero), PT Jasa Raharja (Persero), PT Asuransi Jasa Indonesia (Persero), dan PT Reasuransi Umum Indonesia (Persero). 

Ketua Umum HIMPPARA sekaligus Direktur Utama Jiwasraya, Asmawi Syam memaparkan mengenai keberadaan HIMPPARA sebagai sebuah asosiasi yang diharapkan dapat memperkuat sinergi bisnis perusahaan BUMN di bidang asuransi dan penjaminan. “Kapasitas channel distribusi  yang sangat besar dan luas serta dibawah naungan BUMN menjadi incaran pihak-pihak asing” ucapnya. Selain Itu, Asmawi juga berharap ada pengembangan dari sisi teknologi yang bisa saling terhubung antara HIMPPARA seperti yang sudah diadopsi terlebih dahulu dalam dunia perbankan yaitu Himpunan Bank Negara (Himbara).

IKLAN INFOBRAND.ID

Senada dengan Asmawi, Assisten Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Jasa Survei & Konsultan I Kementerian BUMN, Bandung Pardede juga menyampaikan bahwa HIMPPARA didirikan dengan tujuan memperkokoh antar perusahaan asuransi dan penjaminan milik negara agar bisa melakukan kegiatan usaha secara bersama-sama dan memiliki daya saing (kompetitif). Seperti dalam hal co asuransi, maupun juga sharing risiko antar perusahaan. Harapannya di tahun 2018 ini sinergi yang dimaksud dapat mencakup hingga ke Sumber Daya Manusia dan back office yang masih perlu pembahasan lebih lanjut.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Memasuki Tahun Ke- 3 di Indonesia, AIRSCREAM UK Hadir di JIVE Expo 2024

Memasuki Tahun Ke- 3 di Indonesia, AIRSCREAM UK Hadir di JIVE Expo 2024
INFOBRAND.ID-Jakarta – AIRSCREAM UK dengan bangga mengumumkan ekspansi dan pertumbuhan bisnis mereka di pasar rokok elektrik di seluruh negeri....


Bantu Korban Banjir Sulsel, Pupuk Indonesia Salurkan 80 Ton Beras

Bantu Korban Banjir Sulsel, Pupuk Indonesia Salurkan 80 Ton Beras
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Pupuk Indonesia (Persero) menyerahkan bantuan kepada korban bencana banjir bandang dan longsor akibat cuaca ekstrem yang te...


Kolaborasi, The Stones Hotel-TMMIN Hadirkan Shuttle Ramah Lingkungan

Kolaborasi, The Stones Hotel-TMMIN Hadirkan Shuttle Ramah Lingkungan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Legian Bali, Autograph Collection bersama dengan PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) resmi menjalin kolaborasi dal...


Fuso Hadir di Indonesia Cold Chain Expo 2024

Fuso Hadir di Indonesia Cold Chain Expo 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC)...