Ahad, 05 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Segera Meluncur, Ini Spesifikasi Ponsel Gaming iQOO 12

Posted by: 421 viewer

Segera Meluncur, Ini Spesifikasi Ponsel Gaming  iQOO 12
iQOO 12/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel gaming yang berada di bawah Vivo, iQOO akan meluncurkan ponsel flagship iQOO 12 pada 7 Desember mendatang, ponsel ini menjanjikan gawai dengan performa tinggi.

Mengutip siaran pers-nya pada, Jumat (1/12/2023), iQOO 12 akan hadir dengan chip besutan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 untuk memberikan pengalaman gaming dengan performa tinggi.

Kekuatan iQOO 12 tidak hanya terletak pada prosesor, vendor juga menyematkan Supercomputing Chip Q1 alias e-sport chip, sebuah chip yang disesuaikan untuk memenuhi kebutuhan pro-player.

IKLAN INFOBRAND.ID

iQOO juga akan memperkenalkan sistem pendinginan dengan 6K Vapor Chamber Cooling System, sebuah peningkatan dari seri andalan sebelumnya iQOO 11. 

Sistem pendinginan itu mendapat peningkatan fitur dan inovasi mutakhir untuk menjaga suhu ponsel tetap optimal ketika digunakan untuk kerja berat seperti bermain gim.

iQOO 12 tidak hanya menjanjikan performa gaming, ponsel itu dikabarkan akan hadir dengan kamera periskop dengan kemampuan pembesaran hingga 100 kali zoom digital.

Selain kamera, iQOO 12 juga akan berkolaborasi dengan BMW M Motorsport untuk desain bodi.

Belum diketahui berapa harga jual iQOO 12 nanti. Pada akhir 2022, iQOO 11, generasi sebelumnya, dipasarkan seharga Rp10.999.000

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...