Jum'at, 17 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Sambut Hari Pers Nasional 2019, Wartawan Gratis Masuk SnowBay TMII

Posted by: 4354 viewer

Sambut Hari Pers Nasional 2019, Wartawan Gratis Masuk SnowBay TMII
Wartawan masuk SnowBay gratis

INFOBRAND.ID - Salah satu tempat wisata air di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur, SnowBay turut menyambut perayaan Hari Pers Nasional (HPN) 2019 yang jatuh pada hari Sabtu (9/2/2019) besok. Hadiah spesial untuk wartawan pun telah disiapkan yakni masuk dan berenang gratis di SnowBay.

Syaratnya, wartawan hanya perlu menunjukkan kartu pers di loket kasir SnowBay. Dimana satu kartu pers berlaku untuk dua orang. Bila mengajak lebih dari dua orang, selanjutnya akan dikenakan potongan harga sebesar 50 persen untuk masuk ke SnowBay.

“Sebisa mungkin SnowBay akan selalu menyambut rekan-rekan jurnalis dengan sangat baik. Ya salah satunya dengan memberikan promo di hari spesial mereka, Hari Pers Nasional. Sedikit berbeda dengan promo lain, untuk promo HPN ini, SnowBay tidak ingin memberi batasan terlalu banyak,” ujar Nurusyifa selaku Public Relations SnowBay dalam siaran persnya yang diterima redaksi INFOBRAND.ID, Jumat (8/2/2019).

IKLAN INFOBRAND.ID

“Makanya kami buat satu kartu pers itu berlaku gratisnya untuk dua orang sekaligus. Sisanya, bayar setengah harga,” sambungnya.

Menurut Syifa, sapaan akrabnya, para wartawan bisa menikmati beragam wahana menarik di SnowBay seperti merasakan sensasi ombak di Wave Pool, meluncur dengan ban di Tube Coaster dan Ever Slide, meluncur tanpa ban di Flush Bowl, berputar sambil teriak histeris di Hurricane hingga bersantai di Typhoon River ataupun The Cruise.

Tak perlu khawatir, SnowBay juga memiliki kolam untuk anak-anak. Ada Moby Zone, Rainbow Ride, Toddle Zone hingga beragam games di Kids Corner.

“Jurnalis memiliki fungsi yang krusial bagi siapapun. Tak terkecuali untuk SnowBay Waterpark Taman Mini Indonesia Indah. Sudah hampir satu dekade SnowBay berdiri dan terus menghibur masyarakat. Kesuksesan yang diraih SnowBay itu pun tak luput dari peran para jurnalis. Salam SnowBay. Selamat Hari Pers Nasional untuk seluruh insan media di Indonesia,” pungkasnya. [ded]

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun

Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank DBS Indonesia menyalurkan dana sebesar Rp6,1 triliun di tahun 2023 untuk berbagai proyek hijau dan berkelanjutan kepad...


Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air

Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Persaingan kendaraan asal China semakin kompetitif di pasar otomotif Indonesia, berkat hadirnya brand baru dari Beijing Automo...


Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu

Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Samsung Electronics Indonesia meluncurkan Galaxy A35 5G dengan keunggulan fitur Food Mode untuk mendukung gaya hidup masyaraka...


Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G

Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel cerdas Infinix, mengumumkan akan segera meluncurkan lini ponsel pintar "gaming" terbarunya, yaitu Infin...