Jum'at, 03 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Peduli Pendidikan, BASF Menjembatani Transfer Teknologi di Sekolah

Posted by: 1954 viewer

Peduli Pendidikan, BASF Menjembatani Transfer Teknologi di Sekolah
dok. BASF

TANGERANG, INFOBRAND.ID – Perusahaan kimia terkemuka di dunia, BASF bekerjasama dengan Habitat for Humanity Indonesia baru saja meresmikan laboratorium komputer di SDN Kedung Dalem III Mauk, Tangerang.  Tujuannya, untuk menjembatani kesenjangan dengan mengedepankan pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dan mempercepat transfer teknologi di sekolah.

Di dalam laboratorium, sedikitnya ada 21 set komputer dan buku bacaan yang dapat dimanfaatkan oleh murid dari sekokah lain di sekitar fasiltias yang baru diresmikan. Demikian siaran pers BASF melaporkan.

“Kami percaya ini dapat membantu anak-anak mempersiapkan diri menghadapi pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan sains dan teknologi di masa depan,“ kata Presiden Direktur BASF Indonesia, Agus Ciputra.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sementara Direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia, Susanto mengatakan bahwa pihaknya menyambut dukungan BASF dalam pengadaan laboratorium komputer bagi anak-anak di SDN Kedung Dalem III, sehingga dapat mendukung pendidikan mereka.

“Kami berharap dengan pendidikan yang baik anak-anak dapat berdaya, mandiri, dan sejahtera di masa depan,” ujarnya.

Selain itu, proyek pengembangan sekolah juga didukung oleh produk-produk dari Master Builders Solutions BASF dan Propan, yang masing-masing menyediakan sistem lantai dan cat untuk konstruksi. [ded]

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


GrabAds & Kantar Fokuskan Perkembangan TMN di Dunia Digital

GrabAds & Kantar Fokuskan Perkembangan TMN di Dunia Digital
INFOBRAND. ID, JAKARTA – Retail Media Network (RMN) dipercaya akan menjadi cara baru bagi para pengiklan untuk menjangkau konsumen. Ekosistem in...


Hadir di Indonesia, Spartan Race Kolaborasi dengan BRImo Sebagai Mobil Banking Partner

Hadir di Indonesia, Spartan Race Kolaborasi dengan BRImo Sebagai Mobil Banking Partner
INFOBRAND.ID-Spartan Race, penyelenggara Pertandingan Halang Rintang yang didukung PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Persero Tbk, akan menyelenggarakan a...


Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Danone Indonesia meraih tiga penghargaan pada ajang The 16th Annual Global CSR & ESG Summit & Awards yang diselenggara...


Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID

Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID
INFOBRAND.ID, JAKARTA – Seiring gaya hidup sehat saat ini, mengonsumsi multivitamin atau suplemen makanan diperlukan guna mencukupi kebutuhan vi...