Jum'at, 17 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Inovasi Baru dari Mercedes-Benz, Tampil Lebih Berani dengan Mobil Listrik

Posted by: 1907 viewer

Inovasi Baru dari Mercedes-Benz, Tampil Lebih Berani dengan Mobil Listrik
Dok. Mercedes-Benz

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Mercedes-Benz saat ini sedang mempersiapkan untuk beralih ke elektrifikasi penuh pada akhir dekade dimana kondisi pasar memungkinkan. Bergeser dari electric-first menuju electric-only, perusahaan mobil mewah terkemuka di dunia ini mempercepat visinya menuju masa depan yang bebas emisi dan didorong dengan perangkat lunak.

Pada tahun 2022, Mercedes-Benz akan memiliki kendaraan listrik baterai (BEV) di seluruh segmen perusahaan. Dimulai dari tahun 2025 dan seterusnya, seluruh arsitektur kendaraan yang baru diluncurkan ini hanya akan menggunakan elektrifikasi penuh dan para pelanggan akan dapat memilih alternatif tipe all-electric pada setiap model yang dibuat perusahaan. Mercedes-Benz berencana untuk mengelola transformasi yang dipercepat ini sambil tetap berpegang pada target profitabilitasnya.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Ola Kallenius selaku CEO Daimler AG dan Mercedes-Benz AG. Menurutnya langkah ini menandakan relokasi modal secara mendalam.“Pergeseran kendaraan listrik (EV) semakin cepat, khususnya di segmen luxury yang dimiliki Mercedes-Benz. Titik kritisnya semakin dekat dan kami akan siap karena pasar beralih ke elektrifikasi penuh pada akhir dekade ini,”

IKLAN INFOBRAND.ID

Untuk memfasilitasi pergantian ini, Mercedes-Benz sekarang sedang mempersiapkan rencana komprehensif yang mencakup percepatan R&D secara siginifikan. Secara total, investasi ke dalam baterai kendaraan listrik antara 2022 dan 2030 akan berjumlah lebih €40 milyar. Percepatan dan kemajuan rencana portofolio kendaraan listrik (EV) akan memajukan titik kritis untuk adopsi EV.

Transisi dari mesin pembakaran internal ke kendaraan listrik memungkinkan dan sudah berlangsung di Mercedes-Benz. Bekerja sama dengan perwakilan karyawan, Mercedes-Benz akan melanjutkan transformasi tenaga kerjanya, memanfaatkan skema re-skilling yang ekstensif, pensiun dini serta buyouts.

Selanjutnya, Mercedes juga bekerja untuk lebih mengurangi biaya variabel dan biaya tetap dan memotong bagian belanja modal investasi. Platform baterai umum dan arsitektur listrik terukur yang dikombinasikan dengan kemajuan teknologi baterai, akan membawa tingkat standarisasi yang lebih tinggi dan biaya yang lebih rendah.

Proporsi biaya baterai di dalam kendaraan diperkirakan akan turun secara signifikan. Alokasi modal bergerak dari EV-first ke EV-only. Investasi ke mesin pembakaran dan teknologi plug-in hybrid akan turun 80% antara 2019 dan 2026. Atas dasar ini, Mercedes-Benz memproyeksikan margin perusahaan di dunia BEV yang serupa dengan yang ada di era ICE.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun

Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank DBS Indonesia menyalurkan dana sebesar Rp6,1 triliun di tahun 2023 untuk berbagai proyek hijau dan berkelanjutan kepad...


Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air

Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Persaingan kendaraan asal China semakin kompetitif di pasar otomotif Indonesia, berkat hadirnya brand baru dari Beijing Automo...


Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu

Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Samsung Electronics Indonesia meluncurkan Galaxy A35 5G dengan keunggulan fitur Food Mode untuk mendukung gaya hidup masyaraka...


Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G

Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel cerdas Infinix, mengumumkan akan segera meluncurkan lini ponsel pintar "gaming" terbarunya, yaitu Infin...