Ahad, 05 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Ini Kata Pelaku Bisnis tentang Kebijakan Subsidi Motor Listrik

Posted by: 599 viewer

Ini Kata Pelaku Bisnis tentang Kebijakan Subsidi Motor Listrik
ilustrasi

INFOBRAND.ID-Pemerintah berencana untuk melonggarkan syarat penerima subsidi motor listrik Rp 7 juta. Saat ini, pemerintah sedang mengevaluasi aturan syarat penerima subsidi atau insentif motor listrik sebesar Rp 7 juta agar menjadi lebih longgar. Dalam aturan yang baru, masyarakat cukup menunjukkan satu NIK KTP untuk membeli satu unit motor listrik. Kebijakan tersebut diputuskan dalam rapat terbatas (Ratas) bersama Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu.

"Motor listrik kami sudah putuskan bahwa nanti dihilangkan semua persyaratan. Itu sudah diputuskan dalam ratas (rapat terbatas) dan Permenperin (Peraturan Menteri Perindustrian) akan keluar dalam waktu dekat,” terang Menteri Perindustrian Agus Gumiwang pada saat pembukaan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Kebijakan itu disambut baik oleh Direktur Utama PT Sepeda Bersama Indonesia (SBI) Tbk. Andrew Mulyadi. Dia menilai, keputusan tersebut merupakan bentuk konkret pemerintah mendukung pertumbuhan ekosistem pasar kendaraan elektrik di Tanah Air.

IKLAN INFOBRAND.ID

”Kami melihat kesempatan bahwa industri motor listrik lokal memiliki masa depan cerah. Ditambah dengan dukungan pemerintah yang cukup besar terhadap percepatan penggunaan kendaraan listrik berbasis baterai di Indonesia,” yakin Andrew.

Lebih jauh ia menjelaskan, masuknya SBI di pasar motor listrik lokal bukan tanpa sebab. SBI sudah bergerak terlebih dahulu di industri sepeda dengan menjadi distributor resmi sepeda merek United Bike, sekaligus pemegang merek Genio Bike. Kini, seiring berkembangnya motor listrik di Tanah Air, SBI turut terjun mendistribusikan motor listrik lokal hingga ke seluruh wilayah Indonesia.

SBI telah menyiapkan beragam strategi untuk memasarkan produk. Salah satunya dengan menggaet mitra bisnis dari beragam jenis usaha, seperti pengusaha ponsel, dealer motor konvensional, hingga toko bangunan. ”Mitra yang bergabung tidak hanya dari toko sepeda. Ada beragam mitra yang bidang usahanya di luar bisnis sepeda yang telah mendistribusikan produk kami. Hal ini sangat membantu penyebaran produk kami hingga menjangkau pelosok Indonesia,” lanjut Andrew.

SBI selalu berupaya meningkatkan kepuasan pelanggan dengan menawarkan ragam pilihan produk yang luas dengan beberapa parameter unggul, seperti kualitas, teknologi, dan harga terbaik. ”Selain itu, perseroan juga terus mengembangkan area pemasaran untuk menjangkau pelanggan,” pungkas Andrew.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...