Kamis, 16 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

INFOBRAND TALK: UMKM Bersatu Bangkit Demi Bangsa

Posted by: 2299 viewer

INFOBRAND TALK: UMKM Bersatu Bangkit Demi Bangsa
Screenshot para peserta INFOBRAND TALK

JAKARTA, INFOBRAND.ID – Merebaknya wabah virus corona atau covid-19 benar-benar membuat berbagai sektor bisnis terpukul, terutama UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah). Padahal sekitar 97% penyerapan tenaga kerja di Indonesia berasal dari UMKM. Untuk itu, TRAS N CO Indonesia dan media INFOBRAND.ID kembali menghadirkan INFOBRAND TALK dengan tema “UMKM Bersatu Bangkit Demi Bangsa”.

Donny Kris Puriyono, Presiden TDA (Tangan Di Atas) Community mengatakan bahwa para pelaku UMKM yang tergabung dalam komunitas TDA telah membuat gerakan merajut optimisme Indonesia.

“Jadi kita ngomongin potensi-potensi besar setelah corona atau bahkan saat corona ini ada itu seperti apa. Jadi tujuan kita itu ingin membangun aura positif dan optimisme di kalangan para pelaku UMKM dan pelaku bisnis yang ada di Indonesia. Itu semangat gerakan yang kita usung,” terang Donny saat menjadi narasumber INFOBRAND TALK melalui video conference pada Rabu (6/5) kemarin.

IKLAN INFOBRAND.ID

Adapun kata Donny, wujud gerakan tersebut telah dikemas ke dalam #TDATanggapCorona yang meliputi keilmuan live webinar yang membahas bagaimana strategi UMKM dalam menghadapi pandemi ini.

Menurutnya, saat ini gerakan tersebut telah menuju fase keempat. Dimana fase pertama adalah pembagian kurang lebih 25 ribu hand sanitizer yang disebarkan oleh para member TDA. Kemudian fase kedua bekerjasama dengan rumah zakat untuk hand sanitizer dan lain-lain. Dan terakhir adalah campaign Rp80 ribu doang.

“Dari campaign 80 ribu doang ini kurang lebih dalam waktu 10 hari saja kami berhasil mengumpulkan dana mencapai Rp850 juta dan sudah kita sebar sekitar 12 ribu APD ke tenaga medis,” jelasnya.

Bahkan kata Donny, fase ketiga telah mencakup dua gol sekaligus. Dimana pertama adalah membantu kawan-kawan medis untuk mendapatkan APD. Kedua adalah membantu kawan-kawan di bidang konveksi yang memproduksi APD ini.

“Kita sudah atur dari pusat. Jadi teman-teman UMKM di daerah tinggal jalankan saja sesuai dengan instruksi kami. Jadi dana yang dari Rp80 ribu doang itu kita belikan APD yang diproduksi oleh teman-teman tadi. Jadi kita bangun ekosistemnya seperti itu. Tenaga medis dapat, teman-teman yang dikonveksi juga dapat,” pungkasnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Pertamina Hulu Energi Perkuat Komitmen Menuju Net Zero Emission

Pertamina Hulu Energi Perkuat Komitmen Menuju Net Zero Emission
INFOBRAND.ID - PT Pertamina Hulu Energi (PHE), sebagai Subholding Upstream Pertamina terus menjajaki beragam peluang kerjasama dengan berbagai pihak u...


MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi

MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi
INFOBRAND.ID - Minyak dan gas (migas) masih memiliki peran penting di era transisi ini termasuk bagi industri strategis seperti petrokimia dan pembang...


MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan

MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan
INFOBRAND.ID - PT Medco Energi Internasional Tbk (MedcoEnergi), perusahaan energi independen nasional terkemuka di Asia Tenggara, berkomitmen untuk...


AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat

AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di musim panas ini, Indonesia sedang dihadapkan pada fenomena yang semakin umum terjadi, hot spells, periode panas yang ekstre...