Ahad, 05 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Hikvision Merilis Laporan Keuangan 2021 dan Triwulan I-2022

Posted by: 1241 viewer

Hikvision Merilis Laporan Keuangan 2021 dan Triwulan I-2022
Laporan Keuangan 2021 dan Triwulan I-2022 Hikvision

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Hikvision telah merilis laporan keuangan 2021, dan membukukan pendapatan senilai RMB 81,42 miliar, serta pertumbuhan tahunan (YoY) sebesar 28,21%. Laba bersih yang diatribusikan kepada pemegang saham perusahaan tercatat senilai RMB 16,80 miliar, mencerminkan pertumbuhan YoY sebesar 25,51%.

Ringkasan laporan keuangan Hikvision 2021

 

2021

IKLAN INFOBRAND.ID

2020

Kenaikan
(%)

Pendapatan operasional (RMB)

81.420.053.539,27

63.503.450.891,78

IKLAN INFOBRAND.ID

28,21%

Laba bersih yang diatribusikan kepada pemegang saham perusahaan (RMB)

16.800.411.032,05

13.385.526.714,15

25,51%

IKLAN INFOBRAND.ID

Pendapatan Hikvision di pasar luar negeri sepanjang 2021 mencapai RMB 21,99 miliar, atau mengalami kenaikan YoY sebesar 24,23%. Kontribusi pendapatan di pasar luar negeri terhadap pendapatan total Hikvision mencapai 27%.

Hikvision juga merilis laporan keuangan Triwulan I-2022, dan membukukan pendapatan senilai RMB 16,52 miliar, mengalami kenaikan YoY sebesar 18,11%. Sementara, laba bersih yang diatribusikan kepada pemegang saham perusahaan mencapai RMB 2,28 miliar, mencerminkan kenaikan YoY sebesar 5,29%.

Ke depan, Hikvision akan terus berfokus pada inovasi teknologi, produk, dan solusi yang bermanfaat bagi pelanggan dan masyarakat. Hikvision berkomitmen melayani beragam industri lewat teknologi mutakhir, seperti machine perception, kecerdasan buatan, big data, serta memimpin masa depan AIoT.

 

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...