Jum'at, 03 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Harga Gorengan Naik Jadi Rp. 2000, Faktor Minyak Goreng Mahal?

Posted by: 2551 viewer

Harga Gorengan Naik Jadi Rp. 2000, Faktor Minyak Goreng Mahal?
Ilustrasi Gorengan

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Sebuah unggahan foto yang menyebutkan harga gorengan naik mulai 1 Januari 2022 menjadi Rp 2.000 per biji, viral di media sosial. Unggahan tersebut diunggah oleh sejumlah akun media sosial di instagram dan twitter salah satunya akun Instagram @denpasar.viral dan akun twitter @GilaFilmID, Kamis (30/12/2021). 

“Tahun baru, harga gorengan pun baru?? Di tempat langganan kalian, harga satu biji gorengan berapa sameton?” tanya akun instragram @denpasar.viral.  "MULAI 1 JANUARI 2022, HARGA GORENGAN 2.000/BIJI.” tulis pengumuman tersebut. 

Seperti diketahui, harga minyak goreng melonjak dalam beberapa waktu terakhir dan dikeluhkan oleh masyarakat.

IKLAN INFOBRAND.ID

Hal itu mengingat minyak goreng termasuk kebutuhan pokok yang digunakan masyarakat untuk memasak.  Kenaikannya tak hanya terjadi pada minyak goreng kemasan, namun juga terjadi pada minyak goreng curah yang biasa dijual dalam kemasan plastik bening di pasaran.

Dikutip dari situs Kemendag, harga minyak goreng curah per 30 Desember 2021, adalah Rp 17.900 per liternya. Sementara minyak goreng kemasan Rp 18.600 per liter.

Sedangkan di pasaran, sebagaimana mengutip Kompas.com 31 Desember 2021, harga minyak goreng bahkan mencapai Rp 20.000 per liternya. Padahal sebelumnya harga minyak goreng di kisaran harga Rp 11.000 hingga Rp 12.000. 

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...