Senin, 24 Juni 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Bank Muamalat Dukung Ekonomi Hijau Melalui Program Beraksi untuk Bumi

Posted by: 323 viewer

Bank Muamalat Dukung Ekonomi Hijau Melalui Program Beraksi untuk Bumi
Muamalat Tower/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Muamalat Indonesia Tbk berkomitmen mendukung ekonomi hijau dan rendah karbon dengan menggelar Program Beraksi untuk Bumi yang diikuti oleh seluruh karyawan di bank tersebut.

SEVP Human Capital Bank Muamalat Riksa Prakoso mengatakan bahwa Beraksi untuk Bumi merupakan rangkaian dari peringatan Milad ke-32 Bank Muamalat sekaligus bertepatan dengan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang diperingati setiap 5 Juni.

“Semoga aksi yang kami lakukan ini berdampak positif bagi lingkungan dan pada akhirnya bisa menginspirasi orang lain untuk memberikan dampak positif yang lebih besar secara keseluruhan bagi lingkungan kita,” kata dia dalam keterangannya di Jakarta, dikutip Rabu (5/6/2024).

IKLAN INFOBRAND.ID

Menurutnya lagi, program Beraksi untuk Bumi terdiri atas aksi untuk mengurangi polusi atau disebut dengan nama “Kurangi Polusi” serta meminimalisir penggunaan plastik atau disebut “Kurangi Limbah Plastik”.

Perseroan mengajak seluruh karyawan Bank Muamalat untuk menggunakan transportasi umum, terutama pada saat berangkat dan pulang kerja dalam rangka mengurangi emisi karbon.

Karyawan Bank Muamalat juga dianjurkan untuk membawa tempat makan dan minum sendiri untuk mengurangi limbah plastik. Bank Muamalat membatasi penggunaan listrik hingga pukul 5 sore dan mengimbau karyawan untuk menghemat pemakaian listrik selama beraktivitas di kantor.

Untuk memeriahkan “Beraksi untuk Bumi”, Bank Muamalat mengadakan lomba video reels khusus karyawan yang menampilkan aktivitas saat menggunakan publik transportasi atau saat mengurangi penggunaan plastik pada 5 Juni 2024.

Program ini turut didukung oleh PT Transjakarta yang memiliki program serupa dengan memberikan kartu Jaklingko dan sejumlah souvenir.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sebagai informasi, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah mengeluarkan regulasi dalam rangka mendukung keuangan berkelanjutan dan pengurangan emisi di antaranya POJK Nomor 51/POJK.03/2017 tentang Penerapan Keuangan Berkelanjutan bagi Lembaga Jasa Keuangan, Emiten dan Perusahaan Publik serta POJK Nomor 14 Tahun 2023 tentang Perdagangan Karbon melalui Bursa Karbon.

Dalam praktik bisnis perusahaan, Riksa mengatakan bahwa Bank Muamalat menjamin tidak hanya memperhatikan kepentingan mendapatkan profit semata melainkan juga memperhatikan keberlangsungan lingkungan.

Pionir bank syariah ini, kata Riksa, menjalankan bisnis yang selaras dengan program pemeliharaan lingkungan serta memberikan dampak terhadap perekonomian khususnya ekonomi syariah.

Bank Muamalat juga memiliki program pembiayaan hijau untuk karyawan, seperti memberikan insentif khusus dan kemudahan proses bagi karyawan yang ingin memiliki kendaraan berbasis listrik.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Chicking Indonesia Tawarkan Sensasi Makanan Khas Timur Tengah

Chicking Indonesia Tawarkan Sensasi Makanan Khas Timur Tengah
INFOBRAND.ID-Chicking, restoran asal Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) yang menawarkan menu makanan khas Timur Tengah. Chicking menyajikan hidangan kh...


Ayam Goreng Fatmawati di Makassar Rebranding Jadi Lokarasa

Ayam Goreng Fatmawati di Makassar Rebranding Jadi Lokarasa
INFOBRAND.ID-Rebranding memang bukanlah menjadi hal yang asing bagi perusahaan. Langkah ini menjadi salah satu bagian dari strategi bisnis. Banyak ala...


Kisah Inspiratif Ayam Penyet Ria, Usaha Sederhana Sukses Go Global

Kisah Inspiratif Ayam Penyet Ria, Usaha Sederhana Sukses Go Global
INFOBRAND.ID-Di masa Pandemi Covid-19 berkepanjangan membawa banyak dampak dan perubahan signifikan terhadap berbagai aspek kehidupan masyarakat. Tak...


Ingin Ikut Kemitraan Tomoro Coffee? Segini Biaya Investasinya

Ingin Ikut Kemitraan Tomoro Coffee? Segini Biaya Investasinya
INFOBRAND.ID-Masyarakat Indonesia termasuk salah satu penikmat kopi. Bahkan, ngopi saat ini sudah menjadi bagian dari gaya hidup, terutama m...