Sabtu, 04 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Anya Geraldine Bagi Tips Jaga Asupan Gizi Walau Banyak Syuting!

Posted by: 1794 viewer

Anya Geraldine Bagi Tips Jaga Asupan Gizi Walau Banyak Syuting!
Anya Geraldine - Model, Aktris

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Gaya hidup atau pola hidup sehat seperti berolahraga dan mengkonsumsi makanan bernutrisi tinggi menjadi hal yang tidak dapat dipisahkan dari sosok Anya Geraldine. Perempuan kelahiran Jakarta, 15 Desember 1995, yang berprofesi sebagai aktris dan model ini, kerap membagikan pola hidup sehat dalam akun sosial media miliknya @anyageraldine.

“Akhir-akhir ini, saya lagi sibuk shooting webseries dan film. Selain itu, saya juga sedang mengerjakan beberapa project campaign. Untuk itu, ditengah padatnya kegiatan yang saya lakukan, saya harus menerapkan pola hidup sehat seperti rutin berolahraga dan menjaga asupan makanan seperti mengkonsumsi sayur, buah dan segelas susu setiap harinya. Karena saya yakin banget dengan padatnya kegiatan ini, kalau tidak diimbangi dengan pola hidup sehat bisa berdampak negatif  bagi kesehatan, di masa mendatang,” ungkap Anya Geraldine.

Selain berolahraga dan mengkonsumsi makanan yang memiliki nutrisi tinggi, Anya juga mengelola stress dengan bermeditasi dan beristirahat dengan cukup. Sebelum menjalankan pola hidup sehat, Anya kerap merasa kurang fit. Salah satunya seperti sering merasa sakit perut, kembung bahkan terkadang hingga mual. Hal ini tentu mengganggu beragam kesibukan dan produktivitasnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Anya menambahkan “Masalah ini tentunya cukup mengganggu kesibukan dan produktivitas saya. Akhirnya, saya mulai cari tahu dengan membaca artikel, literatur, dan konsultasi ke dokter serta ahli gizi. Ternyata setelah baca-baca dan konsultasi, ketidaknyamanan yang dirasakan di perut ini disebabkan gula yang terkandung dalam susu sapi yang rutin saya konsumsi (laktosa). Awalnya, saya berfikir untuk berhenti mengkonsumsi susu sapi, namun atas saran dari dokter ahli gizi, saya menemukan solusi dengan mengkonsumsi Susu Bebas Laktosa.”

Susu bebas laktosa yang saat ini beredar di pasaran mayoritas adalah susu plant based dan belum ada yang berasal dari sapi. Sebagai pecinta susu sapi, Anya tentunya mencari tahu lebih dalam tentang intoleransi laktosa juga perbedaannya dengan alergi susu dan kenapa belum ada susu sapi yang bebas laktosa.

“Dari hasil pencarian, saya menjadi tahu pentingnya pengetahuan tentang Intoleransi laktosa dan juga alergi susu, karena ini merupakan dua hal yang berbeda. Saya yakin banyak masyarakat yang belum aware kalau dirinya mengalami hal yang sama. Setelah tahu penyebabnya, sekarang saya lebih selektif dalam memilih makanan dan minuman yang akan saya konsumsi untuk memenuhi kebutuhan gizi. Semoga produk susu sapi yang bebas laktosa, segera hadir di Indonesia, agar kedepannya saya dan masyarakat Indonesia bisa #BeraniMinumSusu,” tutup Anya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...