Senin, 29 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Anak Muda Indonesia Kembangkan Produk Smart Home dengan Harga Terjangkau

Posted by: 2739 viewer

Anak Muda Indonesia Kembangkan Produk Smart Home dengan Harga Terjangkau
Beragam produk Smart Home BARDI.

INFOBRAND.ID - Brand BARDI semakin dikenal masyarakat Indonesia sebagai merek beragam produk Smart Home. Usut punya usut BARDI ternyata merek asli Indonesia, dimana 100% dimiliki oleh para pengusaha muda di Indonesia.

BARDI dirikan oleh oleh empat orang anak muda Indonesia, yakni Ryan Maurice Tallulah, Andy Tan, Yudi Tukiaty, dan Ricki Kurniawan. Perusahaan BARDI dibentuk pada Agustus 2019 dengan berfokus pada produk smart home atau perangkat rumah pintar di Indonesia.

Berawal dari kesenjangan teknologi di Indonesia, Ryan Maurice Tallulah memiliki visi dan misi untuk mengembangkan smart home di Indonesia. BARDI ingin menjawab penilaian masyarakat terhadap produk smart home selalu dikategorikan sebagai barang mahal dan merupakan produk yang hanya dapat dibeli oleh kalangan atas.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Maka daripada itu, untuk membuat sebuah solusi terhadap permasalahan tersebut, BARDI hadir untuk memberikan perangkat smart home dengan harga yang terjangkau,” ujar Ryan.

Menurut Ryan, penetrasi pasar smart home di Indonesia tidak mudah, karena masyarakat awam masih khawatir terhadap penggunaan smart home yang dinilai sulit untuk dikendalikan. Maka dari itu, BARDI selalu berfokus pada layanan pra jual dan purna jual di mana informasi terhadap produk yang tersedia dapat diakses dengan mudah oleh para calon pengguna serta BARDI memiliki tim yang siap melayani purna jual di 37 provinsi di Indonesia.

Yudi Tukiaty, Chief Partnership and Strategic Officer & Co Founder at Bardi Smart Home menambakna, BARDI selalu mengedepankan pengalaman pengguna yang baik, karena pengguna yang merasa puas terhadap pelayanan dan produk yang disediakan oleh BARDI, dapat membangun kepercayaan terhadap merek BARDI sendiri.

Pada awalnya, BARDI hanya memiliki jenis produk kurang dari 5 SKU, beriring perkembangan waktu dan teknologi, BARDI kini hadir dengan jenis produk lebih dari 50 SKU untuk melengkapi seluruh kebutuhan rumah baik dari IP Camera, Door Lock, Smart Lighting, hingga kebutuhan pengguna yang memiliki hewan peliharaan seperti Pet Feeder, Fish Feeder, dan lain-lain.

“BARDI memiliki slogan 'Always in Control' dengan definisi setiap pengguna dapat selalu memegang kendali terhadap rumah mereka masing-masing dengan aplikasi yang disediakan oleh BARDI secara gratis dan dapat diunduh di sistem operasi Android dan iOS,” jelas Yudi.

IKLAN INFOBRAND.ID

Tonggak perkembangan bisnis BARDI juga ditandai pada tahun 2022 ini, BARDI telah melakukan ekspansi ke pasar Singapura untuk membuktikan bahwa merek Indonesia juga dapat bersaing dengan merek internasional dan bangga membawa nama harum Indonesia di mancanegara. Selain itu, jumlah pengguna BARDI kini sudah mencapai lebih dari 700.000 pengguna yang mayoritas digunakan oleh masyarakat Indonesia, disusul oleh pengguna di Singapura, Malaysia, dan lainnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Kulkas Side by Side POLYTRON, Pilihan Terbaik untuk Keluarga Modern

Kulkas Side by Side POLYTRON, Pilihan Terbaik untuk Keluarga Modern
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Setelah kembali dari liburan panjang, kebutuhan akan penyimpanan bahan makanan yang luas menjadi sangat terasa. Seringkali set...


Halal Bihalal, JNE Kembali Gelar Content Competition 2024

Halal Bihalal, JNE Kembali Gelar Content Competition 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan ekspedisi barang terbesar di Indonesia, JNE hari ini menggelar Halal Bihalal bersama media di Rampstar Kitchen, Jl....


Peluncuran FLEI Edisi ke 22: Tampil dengan Logo dan Tagline Terbaru

Peluncuran FLEI Edisi ke 22: Tampil dengan Logo dan Tagline Terbaru
INFOBRAND.ID-Franchise & License Expo Indonesia, FLEI EXPO 2024 edisi ke-22 akan kembali digelar pada 10-12 Mei 2024 di JIEXPO Kemayoran, Hall D2,...


Untuk Ke 3 Kali-nya Tekiro Mechanic Competition 2024 Kembali di Gelar

Untuk Ke 3 Kali-nya Tekiro Mechanic Competition 2024 Kembali di Gelar
INFOBRAND.ID-Semifinal dan Final Tekiro Mechanic Competition 2024 untuk para siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Pulau&...