Jum'at, 03 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Resmi Meluncur di Indonesia, Yamaha Tenere 700 Dibanderol Rp450 Juta

Posted by: 468 viewer

Resmi Meluncur di Indonesia, Yamaha Tenere 700 Dibanderol Rp450 Juta
Yamaha Tenere 700/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Enduro Republik Indonesia sebagai importir umum resmi membawa Yamaha Tenere masuk ke pasar otomotif Indonesia dengan banderol harga mulai dari Rp450 juta off the road.

Direktur PT Enduro Republik Indonesia, Yopie Kurniawan mengatakan bahwa saat ini terdapat 13 unit Yamaha Tenere 700 2023 yang diimpor utuh, dan hampir semuanya full booked, sehingga pihak Enduro berupaya untuk menambah slot tahun ini.

"Kami mem-profiling rata-rata konsumen berusia di atas 50 tahun, sehingga perlu memilih moge adventure yang ringan dan tidak besar bodinya. Yamaha Tenere 700 tentunya menjadi pilihan terbaik, dengan berat basah hanya 204 kg," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Kamis (13/7/2023).

IKLAN INFOBRAND.ID

Sebelumnya, Yamaha Tenere 700 memulai debutya pada ajang EICMA 2018, dan menjelma menjadi ikon baru dalam kategori motor adventure medium-size. Bahkan sejak 2019, Yamaha Tenere selalu merebut kategori The Best Mid Size Adventure sebagai pilihan banyak media di luar negeri.

Motor petualang di kelas menengah itu hadir dengan minim fitur canggih. Bagi pecinta jelajah Indonesia, minimnya fitur canggih membuat rider semakin percaya diri. Sebab bila terjadi kerusakan di perjalanan, bengkel "pinggir jalan" pun bisa memperbaikinya.

Saat ini, Enduro membawa dua versi, yakni Standar dan Top Spec. Versi Top Spec memiliki layar speedometer TFT yang memiliki Communication Control Unit (CCU) Yamaha sehingga dapat terkoneksi smartphone melalui aplikasi Yamaha MyRide, sedangkan versi Standar masih menggunakan layar monokrom.

Selanjutnya, varian tertinggi atau terlengkap ini sudah dibekali dengan fitur keselamatan ABS yang bisa disesuaikan, yaitu ABS On, ABS Off dan Rear ABS Off, sementara versi standar hanya ada opsi ABS On dan Off.

Motor ini hadir dengan mesin 690 cc 2-silinder DOHC enam percepatan dengan tenaga yang bisa disemburkan mencapai 72 DK/9.000 Rpm dan torsi 68 Nm/6.500 Rpm, mesin ini juga sudah sesuai dengan standar EU5.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sementara itu, Sales Manager PT Enduro Republik Indonesia, Tajul Arifin mengungkapkan, kendaraan adventrue dari Yamaha yang dibawa oleh Enduro, akan tersedia untuk dokumen-dokumennya dalam waktu 3 bulan. Garansi dengan jaminan ketersediaan aksesori, fast moving parts dan bengkel untuk servis.

"Garansi 1 tahun untuk cacat produksi dari pabrik. Juga bila ada recall, maka seluruh klien akan mendapat fasilitas penggantian dan perbaikan secara gratis," jelasnya.

Untuk semakin memberikan kesan yang adventure, PT Enduro Republik Indonesia juga sudah menyediakan aksesori Yamaha Tenere 700 2023 seperti crashbar, side rack, sidebag, sidebox, top box.

Selain itu terdapat juga pilihan seperti knalpot, pelindung lampu, pelindung mesin, foglight dan lowering suspension. Di mana semua ini merupakan standar aksesori untuk moge Adventure.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...


Begini Alasan HEV Toyota Lebih Diminati Ketimbang EV 

Begini Alasan HEV Toyota Lebih Diminati Ketimbang EV 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Henry Tanoto mengatakan masyarakat masih memilih mobil hybrid karena irit...


Chery Luncurkan Aplikasi agar Pengguna Selalu Terhubung dengan OMODA E5

Chery Luncurkan Aplikasi agar Pengguna Selalu Terhubung dengan OMODA E5
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Chery meluncurkan aplikasi yang dapat terhubung dengan mobil listriknya OMODA E5, yakni Car Link O, pada gelaran otomotif Peri...