Rabu, 15 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Rayakan Hari Pers Nasional, Toren Penguin Diskon 50% Khusus Wartawan

Posted by: 1543 viewer

Rayakan Hari Pers Nasional, Toren Penguin Diskon 50% Khusus Wartawan
Penguin toren.

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Produsen toren air, Penguin Indonesia berikan diskon khusus untuk wartawan di Hari Pers Nasional. Diskon tersebut berlaku untuk pembelian toren air ukuran tertentu pada tanggal 9-13 Februari 2022.

Di Hari Pers Nasional ini, diskon yang diberikan khusus untuk wartawan pun tak tanggung-tanggung, yaitu 50%. Dengan kata lain, para wartawan dapat membeli toren air dengan membayar setengah harga saja. Tak hanya itu, Penguin juga tidak mengenakan biaya kirim untuk pengiriman ke Jakarta, Tangerang, Bekasi dan Depok.

General Manager Sales Penguin Indonesia, Heriati Tjandra mejelaskan bahwa program ini diadakan sebagai bentuk apresiasi terhadap wartawan yang sudah dengan sangat baik menyebarluaskan berita terkait kegiatan perusahaan.

IKLAN INFOBRAND.ID

Heriati juga mengatakan bahwa dengan potongan harga yang sangat terjangkau ini, Penguin berharap para wartawan yang belum memiliki penampungan air, atau ingin menggantinya, dapat segera mewujudkannya. Sebab, keberadaan toren menurut dia sangat penting untuk menjaga ketersediaan air di rumah saat listrik mati atau PAM gangguan.

“Tapi jangan asal punya toren ya, pastikan pilih merek yang sudah memiliki teknologi antilumut & antimikroba seperti Penguin agar air kita lebih higienis, serta memiliki pelindung UV agar toren lebih awet” lanjut dia.

Terkait penjelasan tentang pentingnya memiliki toren untuk menjaga ketersediaan air di rumah, Penguin sendiri telah menjadi solusi penampungan air untuk jutaan keluarga Indonesia sejak 1982. Sepanjang tahun 2021 saja, dimana industri lain banyak mengalami penjualan yang datar, bahkan menurun di masa pandemi, Penguin berhasil mencatatkan pertumbuhan penjualan yang positif hingga 5% dari tahun sebelumnya.

Bahkan, survey dari majalah Marketing bulan februari 2022, Penguin berhasil meraih angka Top Brand Index di angka 47%. Survey itu sendiri didasarkan atas 3 indikator, yaitu mind share, market share dan commitment share.

Atas prestasi dalam hal penjualan dan layanan tersebut, Penguin berhasil meraih beberapa penghargaan dari beberapa lembaga terpercaya. Diantaranya Top Brand Award selama lebih dari 10 tahun untuk kategori tangki air dan Indonesia Brand Champion 2022.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Pertamina Hulu Energi Perkuat Komitmen Menuju Net Zero Emission

Pertamina Hulu Energi Perkuat Komitmen Menuju Net Zero Emission
INFOBRAND.ID - PT Pertamina Hulu Energi (PHE), sebagai Subholding Upstream Pertamina terus menjajaki beragam peluang kerjasama dengan berbagai pihak u...


MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi

MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi
INFOBRAND.ID - Minyak dan gas (migas) masih memiliki peran penting di era transisi ini termasuk bagi industri strategis seperti petrokimia dan pembang...


MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan

MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan
INFOBRAND.ID - PT Medco Energi Internasional Tbk (MedcoEnergi), perusahaan energi independen nasional terkemuka di Asia Tenggara, berkomitmen untuk...


AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat

AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di musim panas ini, Indonesia sedang dihadapkan pada fenomena yang semakin umum terjadi, hot spells, periode panas yang ekstre...