Ahad, 28 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Mempermudah Nasabah Pensiunan, Bank Sumsel Babel Akan Luncurkan Smart Card

Posted by: 3329 viewer

Mempermudah Nasabah Pensiunan, Bank Sumsel Babel Akan Luncurkan Smart Card
Bank Sumsel Babel akan meluncurkan Smart Card untuk pensiunan

Guna memberikan kemudahan dalam hal pelayanan, Bank Sumsel Babel dukung digitalisasi yang dilakukan PT Taspen (Persero). Nantinya, sebanyak 12.000 nasabah pensiun akan dimudahkan dengan adanya proses digitalisasi tersebut.

Era digitalisasi membuat manusia lebih mudah untuk melakukan aktivitas. Salah satunya terkait transaksi pelayanan. Untuk mempermudah dan memberikan pelayanan terbaiknya, Bank Sumsel Babel memberikan kemudahan terhadap para nasabah pensiunan dengan sistem enrolment.

“Kami sebagai office channeling bisa menjadi perpanjangan tangan PT Taspen. Nasabah pensiunan bisa melakukan enrolment di kantor kami tanpa perlu datang ke Taspen,” ujar Direktur Pemasaran Bank Sumsel Babel, Antonius Prabowo Argo usai penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) antara Bank Sumsel Babel dan PT Taspen (Persero), Jumat (12/10/2018).

IKLAN INFOBRAND.ID

Sebagai bentuk perwujudannya, nantinya Taspen melalui Bank Sumsel Babel akan meluncurkan Smart Card untuk memudahkan penerima pensiun.

“Selain sebagai kartu identitas penerima pensiun (KARIP) kartu tersebut juga menjadi sarana otentikasi pembayaran pensiun bulanan, ATM atau kartu debit dan kartu diskon yang berlaku pada merchant tertentu yang bekerja dengan Bank Sumsel Babel,” tambahnya.

Sementara itu Kepala Cabang PT Taspen (Persero) Palembang, Kasija, mengatakan kerja sama dengan BPD itu merupakan implementasi dari program digitalisasi penyaluran pembayaran gaji pensiun melalui proses enrolment.

“Output nya adalah smart card Taspen yang mempunyai banyak fungsi, seperti mempermudah penyaluran kepada pada pensiun, penyaluran lebih transparan dan tepat sasaran dan dapat mengikuti promo-promo diskon yang dibuat oleh Bank Sumsel Babel,” ujarnya.

Saat ini  jumlah penerima pensiun Taspen yang pembayarannya dilakukan melalui Bank Sumsel Babel yakni sebanyak 12.000. Angka tersebut menjadi yang terbanyak dari total 48.000 pensiunan di wilayah Palembang.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...


Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024

Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Bank DKI berkolaborasi bersama komunitas Mini 4WD dalam pergelaran Indonesia Mini 4WD Championship 2024 yang diselenggarakan d...


Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang

Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Indonesia Diecast Expo (IDEX) akan kembali digelar kegiatan acara untuk para pencinta diecast melalui gelaran Indonesia Diecas...


Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail

Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Menemukan cara untuk meningkatkan mood, menikmati waktu untuk diri sendiri, dan meningkatkan produktivitas merupakan elemen pe...