Jum'at, 03 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Kombinasi Kopi dan Buah Tawarkan Sensasi Menyegarkan

Posted by: 2380 viewer

Kombinasi Kopi dan Buah Tawarkan Sensasi Menyegarkan
Proses penjurian Top Innovation Choice Award untuk brand Fore Coffee dengan inovasi Fruit Fusion Series.

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Minum kopi sudah menjadi tren di kalangan masyarakat Indonesia. Termasuk kalangan muda atau milenial, minum kopi bukan hanya kebutuhan, tapi telah menjadi gaya hidup.

Memenuhi kebutuhan tersebut, Fore Coffee, perusahaan rintisan atau startup yang bergerak di bidang ritel kopi, menghadirkan kopi unik yang memadukan kopi dan buah dalam satu minuman. Disebut sebagai Fruit Fusion Series, yang merupakan varian menu eksklusif yang memadukan biji kopi nusantara berkualitas premium dengan rasa buah segar dan minuman non-kopi kombinasi spesial dari rasa buah tropikal, madu Manuka, dan the jasmine yang menyegarkan.  

Melalui inovasi Fruit Fusion Series, Fore Coffee menawarkan tiga varian menu eksklusif, terdiri dari dua minuman kopi yaitu Banana Butter Latte dan Triple Peach Americano, serta satu varian lainnya merupakan minuman non-kopi yaitu Sunny Citrus Jasmine. Cocok untuk menemani saat bekerja dan belajar di rumah, agar tetap semangat dan tak mudah bosan.

IKLAN INFOBRAND.ID

Berkat inovasi terebut, Fore Coffee menjadi salah satu nominasi penjurian Top Innovation Choice Award 2021, penghargaan bergengsi di bidang inovasi, yang diberikan kepada brand atas keberhasilannya menciptakan inovasi terhadap produk atau layanannya. Penghargaan ini diinisiasi oleh infobrand.id sebagai Indonesia number one brand media, bekerjasama dengan TRAS N CO Indonesia, perusahaan yang fokus pada penelitian dan perkembangan brand di Indonesia.

Penjurian sendiri dilakukan oleh tiga dewan juri berkompeten, mereka adalah; Wahyu T Setyobudi – Peneliti Transformasi dan Inovasi PPM Manajemen, Tri Raharjo – CEO TRAS N CO Indonesia, dan Panji Nurdiyan Syah – Editor in Chief Infobrand.id. Dalam sesi penjurian yang dilakukan Senin (15/11/2021), dari Fore Coffee diwakili oleh Rendy Mulyana, selaku Brand Manajer Fore Coffee.

Dalam pemaparannya, Rendy mengungkapkan, Fore Coffee didirikan pada tahun 2018, mengintegrasikan data, aplikasi mobile, dan teknologi untuk menawarkan pengalaman online-to-offline penuh bagi pelanggan di Indonesia.

“Fore Coffee bersemangat untuk menyiapkan cangkir kebahagiaan FOREveryone dengan menyeduh kopi spesial terbaik untuk pelanggan kami,” ujar Rendy.

Dengan memanfaatkan jaringan dan pengalaman, Fore Coffee juga menggunakan teknologi terbaru untuk alat dan campuran kacang yang langsung berasal dari petani pilihan. Biji kopi berkualitas tinggi diproses dan dipanggang dengan sempurna secara mandiri, kemudian diteruskan ke barista terampil yang dimiliki.

IKLAN INFOBRAND.ID

Lebih lanjut Rendy mengungkapkan, inovasi Fruit Fusion Series untuk memberikan sesuatu yang spesial bagi masyarakat yang terjebak dalam kondisi pandemi, yang ingin mendapatkan minuman yang baru dan menyegarkan. Kedepan memanfaatkan situasi saat ini, Fore Coffee untuk meraih pasar yang lebih muda, atau mungkin bukan konsumen kopi.

“Kami akan memperkenalkan mereka untuk kopi dengan twist rasa,” jelas Rendy.

Rendy juga menjelaskan, kombinasi kafein dan asam manis yang menyegarkan sensasi buah menghadirkan sensasi berbeda di setiap tegukannya. Hal itu dapat mengangkat suasana hati dan membuat penikmatnya tetap bersemangat sepanjang hari.

“Meskipun pada awalnya mungkin tampak seperti pasangan yang aneh, rupanya buah dan kopi bisa dipasangkan dengan yang paling enak dan cara yang tidak terduga,” ujar Rendy.

Adapun tiga kombinasi unggulan yang dihadirkan oleh Fore Coffee antara lain:

IKLAN INFOBRAND.ID

1. Triple Peach Americano (Mocktail Kopi), kopi persik perpaduan rasa kopi, tiga jenis buah peach dan aroma elderflower yang menciptakan sensasi kopi yang segar dan harmonis. Merupakan kombinasi dari bahan-bahan; Pure Persik Tiga Kali Lipat, Sirup Elderflower, dan Espresso (Campuran Klasik).

2. Jasmine Jeruk Cerah (Penyegar), perpaduan spesial dari rasa buah tropikal, madu Manuka, dan teh melati yang menyegarkan sekaligus beraroma. Merupakan kombinasi dari bahan-bahan; Sirup Madu Manuka, Sirup Melati, Teh kembang sepatu, dan Jus Jeruk.

3. Banana Butter Latte (Kopi Krim), merupakan Butter latte dengan campuran rasa dan aroma pisang yang dimiliki sensasi silky dan creamy. Merupakan kombinasi dari bahan-bahan; Sirup Pisang, Sirup Butterscotch, dan Basis Ajaib (Dasar Creamer).

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...