Kamis, 16 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Karya Inovasi Unggulan di LIKE PLN 2018

Posted by: 2236 viewer

Karya Inovasi Unggulan di LIKE PLN 2018
Like PLN 2018

Guna menampilkan beragam karya inovasi unggulan dari para pegawainya di seluruh Indonesia, PLN mengadakan suatu pameran LIKE (Learning, Innovation, Knowledge & Exhibition) 2018.

Event tahunan yang diselenggarakan kali ini berhasil menghadirkan 439 inovasi. Adapun karya inovasi di lingkungan PLN yang dilombakan dalam ajang Like PKLN 2018 dibagi menjadi lima kategori yakni pembangkitan, Transmisi dan Distribusi, Technical Support, Non-Technical Supporting Aplikasi dan Non-Technical Supporting Manajemen.

Terkait penyelenggaraan Like PLN 2018, Syofvi Felienty Roekman selaku Direktur Perencanaan Koorporat PLN mengatakan bahwa sebagai perusahaan yang memberikan pelayanan kepada masyarakat, pegawai PLN dituntut memberikan solusi untuk mengatasi permasalahan kelistrikan.

IKLAN INFOBRAND.ID

"Semua dituntut untuk berinovasi. Manajemen PLN mendorong semua masalah pekerjaan. Jadi ada manfaat dan nilai tambah buat perusahaan," ujar Syofvi, di Kantor Pusat PLN, Jakarta, Selasa (23/10/2018).

Final yang akan dilaksanakan, Rabu (24/10/2018), diikuti oleh 50 peserta yang terdiri dari 10 peserta pada setiap kategori dari unit PLN di seluruh Indonesia beserta anak perusahaannya.

Sementara itu, karya inovasi yang sudah berupa prototipe dan siap diproduksi massal berjumlah sebanyak 59 karya inovasi dan itu telah memperoleh penghargaan eksternal mulai dari Satya Lencana Presiden RI, Menteri ESDM, Museum MURI, HAKI (Hak Kekayaan Intelektual) dan ASIAN Power Awards 2017.

Setiap tahun para inovator dari unit PLN dan anak perusahaan berkompetisi agar karya-karyanya menjadi yang terbaik. Ajang lomba ini dikenal dengan Like (Learning, Innovation, Knowledge & Exibition) PLN.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Pertamina Hulu Energi Perkuat Komitmen Menuju Net Zero Emission

Pertamina Hulu Energi Perkuat Komitmen Menuju Net Zero Emission
INFOBRAND.ID - PT Pertamina Hulu Energi (PHE), sebagai Subholding Upstream Pertamina terus menjajaki beragam peluang kerjasama dengan berbagai pihak u...


MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi

MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi
INFOBRAND.ID - Minyak dan gas (migas) masih memiliki peran penting di era transisi ini termasuk bagi industri strategis seperti petrokimia dan pembang...


MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan

MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan
INFOBRAND.ID - PT Medco Energi Internasional Tbk (MedcoEnergi), perusahaan energi independen nasional terkemuka di Asia Tenggara, berkomitmen untuk...


AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat

AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di musim panas ini, Indonesia sedang dihadapkan pada fenomena yang semakin umum terjadi, hot spells, periode panas yang ekstre...