Jum'at, 17 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Jasa Raharja Beri Pelatihan Coding dan Barista ke Teman Disabilitas

Posted by: 1769 viewer

Jasa Raharja Beri Pelatihan Coding dan Barista ke Teman Disabilitas
Virtual press conference Jasa Raharja meluncurkan program Jasa Raharja Resilience Program merupakan program pelatihan bersertifikat untuk teman disabilitas.

JAKARTA, INFOBRAND.ID - PT Jasa Raharja Member of Indonesia Financial Group (IFG) bekerjasama dengan Yayasan Indonesia Lebih Baik (YILB), memberikan kesempatan para penyandang disabilitas yang menjadi korban kecelakaan penumpang umum dan lalu lintas jalan penerima manfaat santunan dan disabilitas umum di Indonesia melalui Jasa Raharja Resilience Program.

Jasa Raharja Resilience Program merupakan program pelatihan bersertifikat, yang bertujuan memberikan kemampuan di bidang digital dan barista khusus untuk para penyandang disabilitas yang berada dalam rentang usia berusia 18 hingga 35 tahun di Indonesia. Pelatihan akan berlangsung selama 3 bulan dengan metode kelas daring (online), diskusi kelompok (group discussion) dan belajar mandiri (self paced) hingga kelas praktik (offline class) yang tentunya dengan tetap menerapkan protocol kesehatan.

Diikuti oleh 40 orang, Jasa Raharja Resilience Program menerapkan metode seleksi berupa asesmen digital dan tes logika dengan melibatkan 593 peserta pada tahap pendaftaran. Kelas basic coding Jasa Raharja Resilience Program diikuti oleh 30 orang yang terdiri dari Disabilitas Daksa 21 orang, Disabilitas Netra 5 orang, Disabilitas Rungu 3 orang dan Disabilitas Emosi (spektrum Autisme) 1 orang, dari berbagai penjuru Indonesia. Sedangkan kelas Barista diikuti oleh 5 orang Disabilitas Tuli dan 5 orang Disabilitas Netra dari Jabodetabek.

IKLAN INFOBRAND.ID

Myland, Direktur Keuangan PT Jasa Raharja, menyampaikan kegiatan itu adalah sebagai kelanjutan program perwujudan komitmen kami terhadap kondisi sosial masyarakat, yang dimanifestasikan dalam bentuk program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT Jasa Raharja. Dengan Program Pelatihan coding dan barista ini, diharapkan dapat menjadi salah satu solusi bagi para korban kecelakaan lalu lintas dan juga para penyandang disabilitas untuk mengatasi hambatan dalam beraktivitas, berkarya dan berdaya di tengah situasi pandemi.

Jasa Raharja Resillience Program ini secara resmi dibuka pada hari ini Senin (31/5/2021) oleh Triyugara Kepala Divisi Keuangan dan dihadiri Ibu Mieke Malaon Ketua Pengurus Yayasan Indonesia Lebih Baik. Dari perwakilan peserta yaitu Yacob dari perwakilan Disabilitas penerima manfaat Laka Lantas dan Molly perwakilan Disabilitas umum menyampaikan hal-hal terkait dengan pelaksanaan program ini.

Yacob berharap bahwa program dapat berjalan dengan lancar dan menjadi awal dari lebih banyak program pemberdayaan Disabilitas ke depannya. PT Jasa Raharja sebagai Badan Usaha Milik Negara penyelenggara Program Perlindungan Dasar Kecelakan Penumpang Umum dan Lalu Lintas Jalan senantiasa berkomitmen untuk berperan aktif melalui program kerja dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...


Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun

Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank DBS Indonesia menyalurkan dana sebesar Rp6,1 triliun di tahun 2023 untuk berbagai proyek hijau dan berkelanjutan kepad...