Kamis, 16 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Dukung Pembangunan Ibu Kota Baru, XL Axiata Siapkan Infrastruktur Internet Cepat

Posted by: 777 viewer

Dukung Pembangunan Ibu Kota Baru, XL Axiata Siapkan Infrastruktur Internet Cepat
XL Axiata/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT XL Axiata Tbk mulai membangun infrastruktur jaringan internet cepat di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sebagai komitmen turut mendukung pembangunan infrastruktur di kawasan Kalimantan Timur tersebut.

Pada Juni 2023, perusahaan telah menempatkan empat unit mobile BTS (MBTS) 4G, yang ditempatkan di area proyek pembangunan di Istana Kepresidenan, Istana Wakil Presiden, dan sekitar mes pekerja.

Untuk jaringan fiber optik, perusahaan juga sudah menyiapkannya, yang akan tersambung dengan jaringan backbone se-Kalimantan.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Sejak pemerintah resmi menetapkan calon IKN di Kalimantan Timur, perusahaan secara bertahap terus menyiapkan pembangunan infrastruktur dan ekosistem jaringan di sekitar wilayah IKN," kata Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata I Gede Darmayusa dalam keterangannya dkutip Jumat (9/6/2023).

Menurutnya lagi, perusahaan berfokus menyediakan infrastruktur jaringan di area pembangunan proyek untuk memastikan seluruh pihak yang saat ini bertugas dapat berkomunikasi secara lancar menggunakan jaringan data dari perusahaan.

Dia menambahkan, pembangunan di area IKN yang semakin masif di berbagai bidang akan sangat membutuhkan layanan telekomunikasi dan internet yang berkualitas.

Apalagi, pemerintah juga semakin intens menggandeng investor untuk ikut ambil bagian membangun IKN.

Selain itu, juga dilakukan pemantauan langsung kondisi jalur kabel fiber optik di salah satu menara BTS yang berlokasi di Km 36 Jalan Semoi Sepaku, Kelurahan Sungai Merdeka, Kecamatan Samboja, Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur, yang merupakan jalur ke arah IKN.

IKLAN INFOBRAND.ID

Dalam beberapa tahun terakhir, perusahaan gencar membangun jaringan tulang punggung melalui jalur kabel fiber optik di Pulau Kalimantan, hingga saat ini pihaknya telah memiliki lebih dari 9.500 km jalur kabel fiber optik meliputi Provinsi Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, dan Kalimantan Timur.

"Termasuk sepanjang kurang lebih 5 kilometer jalur kabel fiber optik perusahaan telah melewati wilayah IKN," jelasnya.

Jaringan XL juga telah menjangkau sebagian besar wilayah IKN yang berada di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara, yakni sebanyak lebih dari 100 BTS, termasuk lebih dari 70 BTS merupakan BTS 4G di Kabupaten Penajam Paser Utara, serta sebanyak lebih dari 350 BTS di Kabupaten Kutai Kartanegara, termasuk lebih dari 230 di antaranya merupakan BTS 4G.

Untuk mendukung layanan telekomunikasi dan internet cepat di IKN, perusahaan juga telah mengoperasikan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Batam-Serawak yang menghubungkan Malaysia-Indonesia melalui Entikong-Pontianak sejauh 120 km.

Infrastruktur itu akan memperkuat koneksi internet antara Batam, Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi dengan kinerja dan latency yang lebih cepat dan berkualitas. Infrastruktur ini sudah beroperasi sejak 1 Juni 2022.

IKLAN INFOBRAND.ID

Jaringan kabel optik ini juga menjadi alternatif gateway international yang baru bagi Indonesia menuju Kuching, Serawak, dan Hong Kong, serta menambah keragaman dan keandalan koneksi ke beberapa pop/hub di Asia.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun

Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank DBS Indonesia menyalurkan dana sebesar Rp6,1 triliun di tahun 2023 untuk berbagai proyek hijau dan berkelanjutan kepad...


Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air

Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Persaingan kendaraan asal China semakin kompetitif di pasar otomotif Indonesia, berkat hadirnya brand baru dari Beijing Automo...


Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu

Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Samsung Electronics Indonesia meluncurkan Galaxy A35 5G dengan keunggulan fitur Food Mode untuk mendukung gaya hidup masyaraka...


Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G

Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel cerdas Infinix, mengumumkan akan segera meluncurkan lini ponsel pintar "gaming" terbarunya, yaitu Infin...