Ahad, 19 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Coway Catat Kinerja Keuangan di Triwulan II-2021

Posted by: 1335 viewer

Coway Catat Kinerja Keuangan di Triwulan II-2021
Foto dari Coway

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Coway Co., Ltd. sebagai perusahaan terkemuka dan produsen alat-alat rumah tangga yang ramah lingkungan, kemarin (9/8/2021) merilis kinerja keuangan Triwulan II-2021.

Kinerja keuangan yang dicatat Coway adalah Pendapatan triwulan kedua sebesar KRW 905,4 miliar (+12,4% YoY), serta Laba operasional triwulan kedua sebesar KRW 166,4 miliar (-1,6% YoY) dan Laba bersih triwulan kedua sebesar KRW 115,8 miliar (-2,6% YoY)

"Kami mencapai kinerja positif berkat peluncuran berbagai produk inovatif dan pertumbuhan anak-anak usaha Coway di luar negeri, terlepas dari tantangan yang ditimbulkan pandemi Covid-19," ujar Soon Tae Kim, Chief Financial Officer, Coway.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sepanjang Semester I-2021, Coway membukukan pendapatan senilai KRW 1.784,4 miliar (+13,3% YoY) dan laba operasional senilai KRW 337,2 miliar (+9,5% YoY). Pendapatan anak-anak usaha Coway di luar negeri tercatat senilai KRW 580,1 miliar, atau setara dengan 32,5% pendapatan total perusahaan.

Pendapatan triwulan kedua yang dicatat Coway sebesar KRW 905,4 miliar menjadi kinerja triwulanan tersukses dalam sejarah perusahaan. Sepanjang periode ini, laba operasional dan laba bersih Coway masing-masing tercatat  KRW 166,4 miliar dan KRW 115,8 miliar.

Omzet alat-alat rumah tangga yang ramah lingkungan juga mencetak rekor baru dengan nilai pendapatan sebesar KRW 558,9 miliar. Sejumlah produk yang mendukung pencapaian kinerja tersebut adalah lini-lini produk baru, seperti Icon Water Purifier dan Noble Air Purifier. Di sisi lain, jumlah produk yang berhasil disewakan di dalam negeri mencapai 340.000 unit dengan jumlah akun sebanyak 6,41 juta di Korea.

Anak-anak usaha Coway di luar negeri mencatat pendapatan KRW 286,0 miliar pada triwulan kedua, naik 46,7% secara tahunan. Malaysia dan Amerika Serikat, dua pasar yang mempercepat kesuksesan Coway di luar negeri, masing-masing membukukan pendapatan senilai KRW 236,7 miliar (+51,8% YoY) dan KRW 35,8 miliar (+11,5% YoY). Secara total, jumlah akun penyewaan di luar negeri telah bertambah 33,8% sehingga jumlahnya kini mencapai 2,25 juta akun.

Jumlah akun penyewaan yang diperoleh Coway, baik di pasar global dan domestik, pada Triwulan II-2021 telah meningkat 650.000 akun sehingga jumlahnya kini mencapai 8,66 juta akun. Kinerja ini terwujud berkat pertumbuhan pesat dalam jumlah akun bisnis di luar negeri.

IKLAN INFOBRAND.ID

Ke depan, pihaknya akan terus meningkatkan profil Coway di pasar global, serta mencari cara-cara baru untuk menambah daya saing dan pertumbuhan bisnis.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...