Sabtu, 18 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

CHACHA Cokelat Beri Dukungan untuk Anak-Anak yang Terdampak Covid-19

Posted by: 1310 viewer

CHACHA Cokelat Beri Dukungan untuk Anak-Anak yang Terdampak Covid-19
Dok. CHACHA Cokelat

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Sebagai wujud kepedulian kepada anak-anak terdampak Covid-19, CHACHA Cokelat membagikan CHACHA Care Pack yang berisi CHACHA dan activity kit. Harapannya, dengan donasi ini, anak-anak dapat lebih bergembira meski sedang menghadapi pandemi Covid-19.

Dijelaskan Marketing and Innovation Manager PT CERES Ivonne Adelina Dewi, “Kami percaya bahwa anak yang gembira akan memberikan banyak pengaruh positif, terutama di tengah pandemi. Untuk mendukung hal ini, CHACHA membagikan Care Pack yang berisi berbagai varian cokelat dari CHACHA yang bisa meningkatkan mood dan memberikan energi, masker khusus anak-anak yang bermanfaat dengan design yang lucu dan menarik, serta totebag yang bisa diwarnai sehingga bisa memberikan kegiatan kreatif yang menyenangkan pada anak-anak.”

Lebih jauh ia menjelaskan, CHACHA Care Pack diberikan kepada anak-anak yang positif terpapar Covid-19 di Wisma Atlet, pasien anak-anak di RS Kanker Dharmais, RSAB Harapan Kita, serta anak-anak rusun melalui Yayasan Waroeng Imaji.

IKLAN INFOBRAND.ID

Dituturkan Kolonel Kes dr. Mintoro Sumego, M.S, Koordinator Humas RSDC Wisma Atlet Kemayoran, “Hingga awal Agustus 2021, masih terdata lebih dari 200 pasien anak-anak positif Covid-19 di Wisma Atlet. Kami ingin anak-anak tetap berkegiatan yang positif dan menyenangkan untuk meningkatkan imun mereka.”

Untuk itu, RSDC Wisma Atlet Kemayoran menyediakan berbagai aktivitas yang menyenangkan untuk anak-anak setiap dua kali dalam seminggu selama masa isolasi, seperti senam bersama, mewarnai, dan menari bersama. “Dukungan dari CHACHA Cokelat sangat membantu kami untuk mendukung anak-anak tetap gembira, aktif, dan kreatif di tengah kegiatan yang kami sediakan,” ungkap dr. Mintoro.

Sementara itu, ditegaskan Dovieke Angsana, Ketua Yayasan Waroeng Imaji, pandemi membuat anak-anak harus beradaptasi pada banyak hal, terutama pada sistem sekolah online. Bagi anak-anak rusun yang memiliki berbagai keterbatasan, sekolah online menjadi tantangan tersendiri. Sementara semangat belajar anak-anak, sebagai penentu masa depan Indonesia, perlu tetap dijaga.

“Oleh karena itu, Yayasan Waroeng Imaji menyediakan ‘Sanggar Belajar’ bagi anak-anak rusun yang membutuhkan kuota internet agar tetap bisa menjalankan sekolah online dengan lancar dan gratis. Kami berharap, donasi CHACHA Care Pack dari CHACHA Cokelat bisa memberikan semangat dan suasana hati yang menyenangkan bagi anak-anak selama melakukan sekolah online,” ujarnya.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...