Ahad, 05 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Andreas, Germany Brilliant: Hidup Itu Harus Seperti Air

Posted by: 6671 viewer

Andreas, Germany Brilliant: Hidup Itu Harus Seperti Air
Sales Manager Germany Brilliant Andreas

Pagi itu, Andreas memandu saya menyusuri ruangan lantai satu dan lantai dua kantornya. Tak lama berselang, saya sampai pada tempat yang difungsikan sebagai showroom untuk memajang berbagai produk yang dijual oleh perusahaannya.

INFOBRAND.ID berkesempatan untuk mewawancarai Andreas, pria muda yang menjabat sebagai  Sales Manager Germany Brilliant. Sebuah entitas usaha yang bergerak dalam bidang perlengkapan rumah unggulan dengan konsep gaya hidup modern.

Pria ramah yang selalu melempar senyum itu meladeni wawancara INFOBRAND.ID dengan cukup seksama. Tutur katanya lugas dan terukur, menyiratkan seorang profesional yang cukup mumpuni pada bidangnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Saya mulai bergabung dangan Germany Brilliant pada 2012. Saat itu yang kantor kami masih berada di bilangan Jakarta Pusat, tepatnya di Jalan Percetakan Negara. Disana memang terkenal dengan pusat penjualan material properti,” ujarnya di Kantor Pusat Germany Brilliant yang berlokasi di Timur Jakarta, Selasa (6/8).

Dia menuturkan, relokasi  kantor pusat pada 2014 yang saat ini berada di Kota Harapan Indah merupakan ekses dari semakin besarnya load penjualan.

“Disini lahan kami cukup luas. Selain dijadikan sebagai Head Office, kantor ini juga  dijadikan sebagai pusat pergudangan untuk distribusi seluruh Indonesia,” jelasnya.

Meningkatnya skala usaha Germany Brilliant bisa dilihat dari jangkauan  distribusi dan penjualn yang kini telah mencakup Aceh hingga Papua. Andreas menambahkan, selama bergabung dengan Germany Brilliant banyak hal positif dan pembelajaran  yang dia dapatkan.

Sifat kekeluargaan yang ditanamkan oleh jajaran management menjadi salah satu faktor yang membuatnya betah dan berkeinginan untuk terus tumbuh serta berkembang bersama Germany Brilliant.

IKLAN INFOBRAND.ID

 

“Disini kami bisa membangun komunikasi secara baik dengan berbagai tingkatan posisi. Kami mudah berbicara secara profesional maupun pribadi dengan atasan. Namun, tetap dengan memperhatikan prinsip struktural,” imbuhnya.

Hobi Andreas yang gemar berolahraga badminton membawa keuntungan sendiri baginya di dunia pekerjaan. Dia menuturkan, salah satu kultur yang dibentuk di Germany Brilliant adalah kebersamaan para karyawan dalam mengolah jasmani.

“Disini kami sering mengadakan main badminton dan futsal bareng. Itu, menjadi ajang saya untuk meningkatkan komunikasi antar divisi secara nonformal. Jika saat office hours itu tidak sempat, nah saya membangun koordinasi lewat aktivitas olahraga ini,” terangnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Penyelarasan antar divisi dinilai sangat penting guna membangun sinergitas antar bagian untuk dapat mencapai target yang telah ditentukan. Meskipun bagian sales dan marketing kerap dianggap sebagai ujung tombak perusahaan dalam mengeruk cuan, Andreas tidak menampik bahwa kesuksesan sebuah perusahaan merupakan kolaborasi semua pihak.

“Kalau kami sudah push promosi dan sampai pada tahap dealing penjualan, lalu support bagian distribusi tidak maksimal maka akan percuma, barangnya tidak ada, itu kan repot. Untuk itu, kerjasama tim sangat dibutuhkan,” ungkapnya.

Dari sisi kinerja perusahaan, Andreas mengungkapkan bahwa Germany Brillian tengah memasuki masa pertumbuhan yang cukup baik. Ini bisa dilihat dari sejumlah indikator kenaikan, seperti target tahunan yang senantiasa tercapai, dan penambahan sales volume di sejumlah kota yang menjadi jaringan perusahaan.

“Kami bersyukur pencapaian target kami dari tahun ke tahun menunjukan hasil yang memuaskan. Untuk tahun ini kami optimistis dapat tumbuh double digit,” katanya.

Sebagai informasi, Germany Brilliant merupakan produsen sanitaryware berkualitan dengan konsep function dan fashion. Pemilihan genre produk sanitary yang fashionable tersebut terinspirasi dari sang pemilik yang secara cerdas memanfaatkan celah pasar yang masih luas.

IKLAN INFOBRAND.ID

 

“Khusus untuk semangat fashion tersebut awalnya merupakan ide dari pemimpin kami Pak Ferry. Sejak saat itu dan hingga kini kami merupakan salah satu pemain besar produk sanitary yang memadukan antara fungsi dan juga gaya hidup,” jelasnya.

Andreas menuturkan, saat ini perusahaan memiliki lebih dari 800 items produk yang masuk ke dalam tujuh kategori. Setiap tahun, produk-produk tersebut terus bertambah seiring dengan berbagai inovasi yang dilakukan.

Selain produk sanitray, Germany Brilliant juga mengeluarkan kreasi barang rumah tangga yang menarik dan unik. Adapun, porsi peralatan rumah tangga tersebut berkontribusi 30% dari total penjulan secara nasional.

Untuk diketahui produk-produk Germany Brillian telah merambah pasar mancanegara dengan pesanan yang berasal dari Australia. Selain itu, kualitas serta keunikan barang dari Germany Brilliant diangap sesuai dengan passion beberapa hotel terkemuka di Tanah Air guna melengkapi tools sanitary-nya. Sebut saja, Ibis Hotel, Novotel, Lafayette Hotel, dan Seraton Hotel adalah beberapa contoh hotel yang menjadi konsumen Germany Brilliant.

Dia juga menyebut, setiap kompetitor di pasar merupakan sahabat yang harus dirangkul. Tujuannya, agar terciptanya ekosistem kompetisi yang sehat dalam melahirkan produk-produk inovatif dan digemari konsumen.

“Hidup harus seperti gelas yang diisi air, kita harus bisa menyempurnakan tanggung jawab sampai penuh dan tuntas. Jika setengah-setengah dan tidak penuh, maka kita tidak bisa mendapatkan tanggung jawab yang lebih besar lagi,” tutupnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...