Selasa, 25 Juni 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

NETA V-II Resmi Mengaspal, Segini Loh Maharnya

Posted by: 374 viewer

NETA V-II Resmi Mengaspal, Segini Loh Maharnya
NETA V-II/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT NETA Auto Indonesia mengumumkan bahwa mobil listrik NETA V-II, yang sebelumnya diperkenalkan di ajang Periklindo Electric Vehicle Show 2024, dibanderol dengan harga Rp299 juta.

Managing Director PT NETA Auto Indonesia Jerry Huang mengungkapkan, NETA V-II menjadi lineup terbaru pertama PT NETA Auto Indonesia pada tahun 2024. 

"(NETA V-II) hadir dengan konsep smart dan stylish, untuk generasi muda yang aktif dan energik. NETA V-II kami banderol dengan harga Rp299 juta," kata dia.

IKLAN INFOBRAND.ID

Jerry menambahkan, harga tersebut sudah termasuk insentif Pajak Pertambahan Nilai (PPN).

Dikatakan Jerry lagi, NETA V-II merupakan SUV kompak berukuran 4.070mm x 1.690 mm x 1.540mm yang dapat menampung lima penumpang dan telah mengantongi sertifikasi tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) sebesar 44 persen.

NETA V-II mendapat ubahan Starlight Front Grille, LED Headlight, serta 16 inch Alloy Wheel dari pendahulunya. 

Mobil listrik ini juga memiliki fitur unggulan berupa sistem mengemudi cerdas dengan sembilan fungsi Advanced Driver Assistance Systems (ADAS).

Seperti Forward Collision Warning (FCW), Automatic Emergency Braking (AEB), Front Vehicle Start Alert (FSA), Full-Speed Adaptive Cruise (ACC), Traffic Jam Assist (TJA), Intelligent Cruise Assist (ICA), Lane Departure Warning (LDW), Lane Keeping Assist (LKA), dan High Beam Assist (HBA).
 
Selain itu, NETA V-II dilengkapi dengan baterai Lithium Ferro-Phosphate (LFP) berkapasitas 36,1 kWh yang diklaim dapat digunakan untuk menempuh jarak hingga 401 km dalam sekali pengisian daya.

IKLAN INFOBRAND.ID

NETA juga membekali kendaraan ini dengan teknologi DC Fast Charging memungkinkan pengisian daya baterai kendaraan dari 30 persen menjadi 80 persen hanya dalam waktu 30 menit.

Menurut Jerry lagi, dengan berbagai fitur dan spesifikasi yang inovatif dan canggih, harga NETA V-II yang telah ditetapkan cukup kompetitif di pasarnya.

"Ini menjadi salah satu tujuan kami menarik minat konsumen, terutama bagi mereka yang baru mau mencoba beralih menggunakan mobil listrik," sebut Jerry.

Selain itu, pembeli NETA V-II dapat mendapatkan keuntungan tambahan, seperti garansi baterai seumur hidup, drive motor, dan motor control unit, saldo PLN Mobile Rp2,5 juta, gratis wall charging-instalasi, serta gratis pengisian daya di semua stasiun pengisian daya Casion selama 30 hari.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Hadir dengan Baterai 6000mAh, Segini Harga Jual Galaxy M15 5G

Hadir dengan Baterai 6000mAh, Segini Harga Jual Galaxy M15 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Samsung Electronics Indonesia kembali menghadirkan ponsel pintar berbaterai jumbo 6.000mAh yakni Galaxy M15 5G, yang dipasarka...


Liburan Sekolah, KAI Wisata Tebar Diskon Spesial

Liburan Sekolah, KAI Wisata Tebar Diskon Spesial
INFOBRAND.ID, JAKARTA - KAI Wisata memberikan diskon spesial hingga 15 persen dalam program Schooliday untuk Kereta Wisata (Pola Carter) selama libur...


Dibanderol Rp2 Jutaan, Infinix Note 40 Racing Edition Resmi Meluncur

Dibanderol Rp2 Jutaan, Infinix Note 40 Racing Edition Resmi Meluncur
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix Note 40 Series Racing Edition yang berkolaborasi dengan desainer brand otomotif, BMW, resmi meluncur di pasar Indonesi...


Michelin Luncurkan Prototipe Ban buat Menjelejah Bulan

Michelin Luncurkan Prototipe Ban buat Menjelejah Bulan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen ban, Michelin, meluncurkan prototipe ban tanpa udara yang dirancang untuk menjelajahi bulan pada perhelatan Le Mans 2...