Senin, 20 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Ngetop di Internet, Promag Sabet Penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2023

Posted by: 1356 viewer

Ngetop di Internet, Promag Sabet Penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2023
Promag meraih penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2023/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand obat maag, Promag berhasil menyabet pengahrgaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2023 yang diselenggarakan oleh Infobrand.id bekerja sama dengan TRAS N CO dan IMFocus Digimarketing Consultant.

Promag dinilai telah memenuhi kriteria penerima penghargaan dari sisi Search Engine Based, Social Media Based, dan Website Based. Ya, di ranah digital, nama besar Promag tidak terbantahkan lagi, 52 tahun berkiprah mengobati penyakit maag masyarakat Indonesia, namanya semakin melambung dengan torehan puluhan ribu ulasan halaman internet.

Brand ini juga telah dicari oleh puluhan ribu lebih netizen secara rata-rata setiap bulannya, plus dengan 225 ribu pengikut di halaman Facebook dan 116 ribu lebih followers Instagram membuat nama Promag semakin perkasa di dunia digital.

IKLAN INFOBRAND.ID

Agusta Widihastuti, Brand Manager Promag menyatakan, penghargaan Indonesia Digital Popular Brand 2023 sejalan secara objective brand-nya, dimana Promag mempunyai tugas untuk terus mengedukasi generasi milenial, dan genz melalui digital campaign yang masif.

"Penghargaan ini menambah semangat baru bagi Promag sebagai ahlinya lambung serta market leader di kategory antasid yang sudah eksis selama 52 tahun di indonesia untuk terus berinovasi mengedukasi seluruh masyarakat Indonesia agar bisa beraktifikas dengan nyaman tanpa 'dra-maag'," kata dia saat menerima penghargaan INdonesia Digital Popular Brand 2023 secara daring beberapa hari yang lalu.

Indonesia Digital Popular Brand 2023 sendiri merupakan sebuah penghargaan bergengsi bagi brand-brand di Indonesia yang telah sukses membangun popularitas serta meningkatkan aktifitas brand-nya melalui Media Digital (Internet) sehingga unggul dan popular dibandingkan brand lainnya.

Indonesia Digital Popular Brand Award (IDPBA) 2023 diberikan kepada para brand-brand berdasarkan hasil riset Indonesia Digital Popular Brand Index yaitu riset digital yang mampu memberikan ukuran popularitas sebuah brand di era digital khususnya konsumen pengguna internet melalui Search Engine Based, Social Media Based dan Website Based.

Selain itu, Indonesia Digital Popular Brand Award (IDPBA) juga merupakan suara netizen dalam mencari, membicarakan, simbol popularitas dan kepercayaan dalam memilih merek atau produk di internet.
 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Kolaborasi, Pelindo-Askrindo Jalankan Program TJSL di Raja Ampat

Kolaborasi, Pelindo-Askrindo Jalankan Program TJSL di Raja Ampat
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berkolaborasi dengan PT Asuransi Kredit Indonesia atau Askrindo mengimplementasi...


Ini Keunggulan Headset Arctis Nova 5 dari Steelseriese

Ini Keunggulan Headset Arctis Nova 5 dari Steelseriese
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Steelseriese meluncurkan seri headset Arctis Nova 5 dan aplikasi pendamping Nova 5, headset ini menawarkan fitur 100 preset au...


Di World Water Forum, Toyota Sediakan 130 Unit Mobil Listrik bZ4X

Di World Water Forum, Toyota Sediakan 130 Unit Mobil Listrik bZ4X
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Toyota-Astra Motor (TAM) menyediakan sebanyak 130 unit mobil listrik bZ4X yang digunakan oleh para menteri dan delegasi neg...


Aman Berkendara, Begini Tips Pengereman Motor dari Suzuki

Aman Berkendara, Begini Tips Pengereman Motor dari Suzuki
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberikan beberapa tips praktis untuk pengereman sepeda motor yang aman dan teknik pengereman...