Senin, 17 Juni 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

POLYTRON Buka Showroom EV Kedua di Bali

Posted by: 469 viewer

POLYTRON Buka Showroom EV Kedua di Bali
Showroom EV POLYTRON, Bali/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kabar gembira bagi penggemar motor listrik POLYTRON di Bali! Baru-baru ini, merek motor listrik POLYTRON, membuka lagi showroom  di pulau Bali yang menawarkan pengalaman lengkap bagi pelanggan. 

Terletak di Jalan Cokroaminoto No.379 Ubung Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali, outlet baru ini tidak hanya menawarkan berbagai model motor listrik yang inovatif dan ramah lingkungan, tetapi juga menyediakan layanan purna jual dan fast charging station, menjadikannya destinasi yang sempurna bagi siapa pun yang tertarik dengan masa depan transportasi yang berkelanjutan.

Dengan pembukaan outlet showroom terbaru ini, POLYTRON EV menegaskan komitmennya untuk memperluas jangkauan dan aksesibilitas kendaraan listrik di Indonesia. Konsumen sekarang dapat melihat langsung dan mencoba berbagai model motor listrik terbaru yang ditawarkan. 

IKLAN INFOBRAND.ID

Dengan berbagai fitur canggih dan desain yang menarik, motor listrik Fox series tidak hanya memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan tetapi juga mengurangi jejak karbon yang dapat merusak lingkungan.

Selain itu, outlet showroom ini juga menyediakan layanan perbaikan dan pemeliharaan motor listrik. Dengan tim teknisi yang terlatih dan berpengalaman, pengguna dapat yakin bahwa motor listrik mereka akan selalu dalam kondisi optimal. 

Layanan perbaikan yang cepat dan efisien di outlet ini juga memberikan kepercayaan ekstra bagi para pemiliki motor listrik POLYTRON.

Namun, yang membuat outlet showroom ini benar-benar istimewa adalah adanya fast charging station. Dengan fasilitas ini, pengguna motor listrik Fox series dapat mengisi daya baterai mereka dengan cepat dan nyaman saat berkunjung ke outlet secara gratis. 

Hal ini memungkinkan mereka untuk perjalanan jauh tanpa khawatir tentang kehabisan daya, menjadikan motor listrik POLYTRON sebagai pilihan yang praktis dan dapat diandalkan untuk mobilitas sehari-hari.

IKLAN INFOBRAND.ID

Ilman Fachrian Fadly selaku Head of Product POLYTRON EV mengungkapkan, dengan segala fasilitas dan layanan yang ditawarkan, outlet showroom motor listrik POLYTRON terbaru ini menjadi tujuan yang wajib dikunjungi bagi siapa saja yang tertarik dengan kendaraan listrik dan gaya hidup yang berkelanjutan. 

"Showroom juga melayani pembelian  motor listrik baik secara tunai maupun dengan pembiayaan, ditambah dengan program bantuan pemerintah berupa potongan sebesar Rp7 juta untuk setiap NIK/KTP," kata dia dalam keterangan tertulisnya dikutip Jumat (24/5/2024).

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


nubia Neo 2 5G Meluncur, Hadirkan Pengalaman Gaming Lebih Bertenaga

nubia Neo 2 5G Meluncur, Hadirkan Pengalaman Gaming Lebih Bertenaga
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi ZTE Mobile Devices meluncurkan nubia Neo 2 5G, ponsel gaming entry-level yang dirancang untuk menghadirka...


Gandeng Devina Hermawan, Kitchenette Hadirkan Sajian Spesial Baru

Gandeng Devina Hermawan, Kitchenette Hadirkan Sajian Spesial Baru
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Restoran keluarga Kitchenette milik Ismaya Group menggandeng koki Devina Hermawan dalam menghadirkan empat sajian spesial baru...


Flashy Tangkap Peluang Ekspansi dengan Digitalisasi

Flashy Tangkap Peluang Ekspansi dengan Digitalisasi
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dengan brand fesyen Flashy berhasil memanfaatkan digitalisasi untuk menangkap p...


Resmi MeLuncur, Chery Tiggo 5X Ditawarkan Rp239 Juta

Resmi MeLuncur, Chery Tiggo 5X Ditawarkan Rp239 Juta
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Chery Sales Indonesia (CSI) resmi meluncurkan Tiggo 5X di pasar otomotif Indonesia dengan banderol harga mulai dari Rp239 j...