Kamis, 09 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Ini Tiga Manfaat Perusahaan Ikut Ajang Penghargaan

Posted by: 2854 viewer

Ini Tiga Manfaat Perusahaan Ikut Ajang Penghargaan
Ajang penghargaan Infobrand.id

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Saat ini banyak perusahaan yang berlomba-loma memenangkan suatu penghargaan. Bahkan, tak jarang banyak perusahaan yang mengalokasikan dana mereka khusus mencapai target dalam memperoleh penghargaan. 

Hal yang perlu diingat sebelum mengikuti suatu ajang penghargaan, perusahaan tetap harus memusatkan perhatian pada bisnis utama yang dijalankan, jangan sampai ajang penghargaan malah mengganggu bisnis yang dijalankan.

Lantas, apa sebenarnya manfaat bagi suatu perusahaan dalam mengikuti suatu ajang penghargaan dan tentunya memenangkannya? Nah, berikut tiga manfaat ajang penghargaan buat perursahaan seperti dikutip dari berbagai sumber, Kamis (19/8/2021).

IKLAN INFOBRAND.ID

1. Pengakuan Publik
Dengan keberhasilan sebuah perusahaan menyabet gelar bergengsi yang diselenggarakan sebuah lembaga tentunya perusahaan tersebut telah mendapatkan pengakuan dari publik.

Sederhananya, ketika suatu perusahaan menang dan menerima penghargaan atas kinerja perusahaan ataupun brandnya, perusahaan tersebut akan semakin dikenal oleh masyarakat. 

Misalnya ketika mendapatkan penghargaan dari suatu media tier satu, maka perusahaan akan mendapatkan pengakuan di antara banyak pemangku kepentingan seperti jurnalis, perusahaan lain (calon mitra), calon klien, hingga pemerintah. 

Dengan memenagkan sebuah penghargaan, tentunya hal tersebut akan memberikan keuntungan tersendiri untuk humas perusahaan, artinya mereka telah menempatkan perusahaan satu langkah di depan semua individu dan kelompok yang berpengaruh.

2. Kredibilitas
Untuk mendapatkan kredibilitas perusahaan, memang diperlukan sejumlah anggaran untuk mengikuti suatu kompetisi penghargaan, namun yang pasti label penghargaan dari lembaga penyelenggara award tentu lebih bernilai dibanding dana yang dikeluarkan persuasahaan. 

IKLAN INFOBRAND.ID

Biasanya, setelah mendapatkan penghargaan, perusahaan dapat memanfaatkan title dan logo penghargaan untuk menunjang kredibilitas perusahaan dengan menggunakannya pada signature surel, boilerplate perusahaan, dan lain sebagainya.
                                                                                                                      
3. Perkuat Citra Perusahaan
Dengan keberhasilan memenangkan sebuah ajang penghargaan, perusahaan dapat mengomunikasikan kepada publik mengenai pencapaian yang kemudian dapat dihubungkan dengan komitmen perusahaan menjalankan bisnisnya.
 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Dimensity 9300+ Meluncur, Chip Kelas Atas Terbaru dari MediaTek

Dimensity 9300+ Meluncur, Chip Kelas Atas Terbaru dari MediaTek
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand teknologi, MediaTek, secara resmi meluncurkan Dimensity 9300+ sebagai chip selular andalan terbarunya dalam portofolio D...


Masuki Tren AI, Apple Luncurkan Chip M4

Masuki Tren AI, Apple Luncurkan Chip M4
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Apple baru-baru ini mengumumkan secara resmi memperkenalkan kehadiran chip M4 sebagai chip yang dapat mendukung kinerja kecerd...


Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special Hadirkan Kembali Pesta Kuliner Sedaap

Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special Hadirkan Kembali Pesta Kuliner Sedaap
INFOBRAND.ID - Pesta Kuliner Sedaap, event kuliner yang diselenggarakan oleh Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special, hadir kembali. Gelaran Pesta Kuliner...


Sapa Konsumen, MUF Auto Fest 2024 Kembali Digelar

Sapa Konsumen, MUF Auto Fest 2024 Kembali Digelar
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Setelah sukses dilaksanakan di Kota Bandung, gelaran MUF Auto Fest 2024 kini kembali digelar di Jakarta, tepatnya di Mall Kela...