Selasa, 14 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Ini Strategi Jitu BI Majukan Ekonomi Indonesia 2020

Posted by: 2472 viewer

Ini Strategi Jitu BI Majukan Ekonomi Indonesia 2020
Ilustrasi Bank Indonesia

JAKARTA, INFOBRAND.ID Bank Indonesia memiliki strategi jitu dalam menjaga stabilitas dan mendorong momentum pertumbuhan ekonomi digital 2020. Hal ini dibeberkan oleh Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia, Onny Widjanarko melalui siaran persnya.

“Untuk itu, dalam kondisi perekonomian global yang belum kondusif, bauran kebijakan Bank Indonesia yang telah ditempuh pada 2019 akan semakin diperkuat pada tahun 2020 mendatang melalui enam fokus area kebijakan yang akan ditempuh oleh Bank Indonesia dalam menjaga stabilitas dan mendorong momentum pertumbuhan,” ungkap Onny.

Menurut Onny, pertama adalah kebijakan moneter tetap akomodatif. Kemudian yang kedua adalah kebijakan makroprudensial yang akomodatif akan ditempuh untuk mendorong pembiayaan ekonomi. Disusul strategi ketiga adalah dimana kebijakan sistem pembayaran difokuskan pada penguatan instrumen dan infrastruktur publik berbasis digital.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Dengan melakukan lima inisiatif SPI yaitu pertama, pengembangan open banking. Kemudian kedua, penguatan konfigurasi sistem pembayaran ritel. Ketiga, penguatan infrastruktur pasar keuangan. Keempat, pengembangan infrastruktur publik untuk data. Dan yang terakhir, penguatan framework pengaturan, perizinan, dan pengawasan,” kata dia.

Onny melanjutkan, strategi keempat adalah kebijakan pendalaman pasar uang yang diperkuat untuk mendukung efektivitas kebijakan moneter dan makroprudensial yang akomodatif. Kemudian strategi kelima adalah kebijakan pemberdayaan ekonomi syariah dan UMKM terus didorong agar menjadi sumber pertumbuhan baru ekonomi Indonesia.

“Terakhir atau yang keenam ini memperkuat sinergi dengan fokus pada sinergi kebijakan makroekonomi dan sistem keuangan untuk menjaga stabilitas dan sinergi transformasi ekonomi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan memperkuat struktur ekonomi serta sinergi dalam inovasi digital untuk mendukung integrasi ekonomi dan keuangan digital secara nasional,” tutupnya. [ded]

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Yadea Resmi Bangun Pabrik di RI

Yadea Resmi Bangun Pabrik di RI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan kendaraan roda dua listrik asal China, Yadea, melakukan peletakan batu pertama untuk pabrik barunya di Karawang, Ja...


BNI Salurkan Bantuan bagi Korban Erupsi Gunung Ruang

BNI Salurkan Bantuan bagi Korban Erupsi Gunung Ruang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, melalui BNI Berbagi kembali menyalurkan bantuan korban erupsi Gunung Ruang Tagulandang...


realme C65 Tetap Lancar Dioperasikan Walau dalam Keadaan Basah

realme C65 Tetap Lancar Dioperasikan Walau dalam Keadaan Basah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Jika smartphone entry-level pada umumnya identik dengan fitur yang terbatas, realme C65, smartphone terbaru dari realme C Seri...


Hadirkan Terobosan, Battery dan Electric Motor POLYTRON Bersertifikasi IP67

Hadirkan Terobosan, Battery dan Electric Motor POLYTRON Bersertifikasi IP67
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di dunia teknologi, ketahanan terhadap lingkungan eksternal seperti air dan partikel debu merupakan faktor krusial dalam memas...