Kamis, 09 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Di Tengah Pandemi, Shopee Dukung Pegiat UMKM Lokal Lewat Kampus UMKM

Posted by: 1347 viewer

Di Tengah Pandemi, Shopee Dukung Pegiat UMKM Lokal Lewat Kampus UMKM
Shopee/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Platform belanja daring Shopee menghadirkan Kampus UMKM Shopee Ekspor dan Shopee Center untuk mendukung pelaku usaha UMKM memasarkan produknya secara global.

Direktur Shopee Indonesia Christin Djuarto mengatakan, tahun ini pandemi berlanjut terus dan para UMKM membutuhkan peran mereka sebagai e-commerce untuk membantu dan mendukung UMKM. 

"Shopee ini memang punya tugas dan peran untuk membantu dan mendukung UMKM, pelaku usaha lokal yang semua ada di platform kita maupun yang belum di platform kita," kata dia  dalam jumpa pers virtual, Rabu (18/8/2021).

IKLAN INFOBRAND.ID

Kampus UMKM ini dikatakan Christin memiliki tujuan untuk mengedukasi para pengusaha UMKM yang ingin mempelajari digitalisasi, mengingat digitalisasi dapat membantu menggerakkan roda ekonomi Indonesia tetap berjalan.

Untuk turut serta dalam kampus UMKM ini, para pegiat UMKM dapat langsung bertanya kepada pihak Shopee dan dapat mendaftarkan diri secara daring.

Tak hanya mengajarkan digitalisasi pada pengusaha UMKM, Kampus UMKM Shopee Ekspor juga mengajak mereka untuk memasarkan produk secara global.

Shopee juga memiliki Shopee Center di berbagai wilayah di Jawa Barat. Berbeda dengan Kampus UMKM Shopee Ekspor yang hanya berada di kota-kota besar, Shopee Center hadir di desa-desa.

"Jadi kita menyebarkan lima ribu perangkat laptop dan juga kita memberikan training sampai ke desa-desa di Jawa Barat," kata Christin.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pelatihan ini dikatakan Christin menjadi sangat penting mengingat banyak produsen yang memiliki produk menarik dan bagus serta siap untuk dipasarkan, namun tidak tahu bagaimana cara memasarkannya hingga ke seluruh Nusantara bahkan secara global.

Untuk itu, Shopee dikatakan Christin telah bekerjasama dengan Sekolah Ekspor dengan tujuan mendukung gerakan 500 ribu eksportir Indonesia bisa tercapai sebelum tahun 2030.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Dimensity 9300+ Meluncur, Chip Kelas Atas Terbaru dari MediaTek

Dimensity 9300+ Meluncur, Chip Kelas Atas Terbaru dari MediaTek
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand teknologi, MediaTek, secara resmi meluncurkan Dimensity 9300+ sebagai chip selular andalan terbarunya dalam portofolio D...


Masuki Tren AI, Apple Luncurkan Chip M4

Masuki Tren AI, Apple Luncurkan Chip M4
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Apple baru-baru ini mengumumkan secara resmi memperkenalkan kehadiran chip M4 sebagai chip yang dapat mendukung kinerja kecerd...


Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special Hadirkan Kembali Pesta Kuliner Sedaap

Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special Hadirkan Kembali Pesta Kuliner Sedaap
INFOBRAND.ID - Pesta Kuliner Sedaap, event kuliner yang diselenggarakan oleh Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special, hadir kembali. Gelaran Pesta Kuliner...


Sapa Konsumen, MUF Auto Fest 2024 Kembali Digelar

Sapa Konsumen, MUF Auto Fest 2024 Kembali Digelar
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Setelah sukses dilaksanakan di Kota Bandung, gelaran MUF Auto Fest 2024 kini kembali digelar di Jakarta, tepatnya di Mall Kela...