Senin, 29 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Depo Air Minum Biru Jadi Merek Paling Populer di Dunia Digital

Posted by: 4087 viewer

Depo Air Minum Biru Jadi Merek Paling Populer di Dunia Digital
Executive Franchise Depo Air Minum Biru, Helena Wongkar saat menerima penghargaan IDPBA 2018 di Hotel Ayana Mid Plaza, Jakarta Selatan, Kamis (30/8/2018) (Foto: Arief Akbar/INFOBRAND.ID)

INFOBRAND.ID - Waralaba Depo Air Minum Biru semakin menunjukkan eksistensinya di dunia digital seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin maju. Sehingga sangat pantas kalau merek yang satu ini diganjar dengan berbagai penghargaan.

Belum lama ini Depo Air Minum Biru kembali meraih penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award (IDPBA) 2018 untuk kategori Air Minum Isi Ulang. Ini adalah penghargaan ke-4 IDPBA yang berhasil diraihnya.

Executive Franchise Depo Air Minum Biru, Helena Wongkar mengatakan kalau pihaknya memang sudah mulai eksis melakukan branding di dunia marketing digital. Sehingga sangat pantas kalau Air Minum Biru jadi merek paling populer di dunia digital.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Karena memang sekarang eranya digital yang semakin hari semakin mengalami perkembangan yang sangat baik. Nantinya kita sih akan lebih eksis di digital marketing ya. Offline juga masih ada, tapi secara marketing akan lebih banyak di digitalnya,” ujar Helena pada wartawan INFOBRAND.ID usai menerima penghargaan IDPBA 2018 di Hotel Ayana Mid Plaza, Jakarta Selatan, Kamis (30/8/2018) lalu.

Saat ini Air Minum Biru sendiri telah memiliki 320 gerai. Sementara untuk tahun depan, Helena menargetkan akan ada penambahan hingga mencapai 100 gerai di seluruh Jawa.

“Tahun depan kita ada gebyar 100 gerai targetnya,” katanya.

Bagi Anda yang ingin membuka usaha Depo Air Minum Biru, siapkan nilai investasi sebesar Rp443.115.000. Nilai tersebut untuk jangka waktu waralaba selama 10 tahun dan tidak termasuk lokasi dan bangunan.

Bagi mitra yang tergabung akan mendapatkan dukungan berkelanjutan seperti manajemen kualitas (monitoring operasional gerai, pelatihan dan bimbingan pelaksanaan sistem & standar operasi), manajemen keuangan (analisa & evaluasi usaha), manajemen pemasaran (kontribusi pada promosi dan iklan nasional/regional, pengembangan program pemasaran gerai), manajemen teknik pengembangan sistem, produk dan juga teknologi. [ded]

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Peluncuran FLEI Edisi ke 22: Tampil dengan Logo dan Tagline Terbaru

Peluncuran FLEI Edisi ke 22: Tampil dengan Logo dan Tagline Terbaru
INFOBRAND.ID-Franchise & License Expo Indonesia, FLEI EXPO 2024 edisi ke-22 akan kembali digelar pada 10-12 Mei 2024 di JIEXPO Kemayoran, Hall D2,...


Untuk Ke 3 Kali-nya Tekiro Mechanic Competition 2024 Kembali di Gelar

Untuk Ke 3 Kali-nya Tekiro Mechanic Competition 2024 Kembali di Gelar
INFOBRAND.ID-Semifinal dan Final Tekiro Mechanic Competition 2024 untuk para siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Pulau&...


1700 Peserta Meriahkan Fun Walk 30 Tahun Dekkson

1700 Peserta Meriahkan Fun Walk 30 Tahun Dekkson
INFOBRAND.ID - Memperingati ulang tahun ke-30, Dekkson, merek terkemuka dan produsen kunci pintu berkualitas di Indonesia, menggelar Fun Walk dalam ke...


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...