Selasa, 14 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

AHM Luncurkan Gold Wing Anyar, Ini Banderolnya

Posted by: 1264 viewer

AHM Luncurkan Gold Wing Anyar, Ini Banderolnya
Honda Gold Wing 2021/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan Honda GL1800 Gold Wing terbaru dengan desain dan juga fitur yang semakin canggih untuk membantu para pecinta touring lebih nyaman saat berkendara.

Honda GL1800 Gold Wing yang masih mempertahankan konsep The Honda Premium Tourer ini memiliki beberapa perubahan pada desain yang terlihat pada body motor yang kini lebih panjang, meski begitu tidak mengurangi aerodinamika dan handling terbaik yang dimiliki oleh Gold Wing.

Kali ini, Honda GL1800 Gold Wing memberikan kenyamanan pada desain jok dengan menghadirkan material dengan kualitas terbaik sehingga menampilkan kesan yang mewah serta pegangan penumpang yang lebih besar memberikan pengalaman berkendara yang jauh lebih nyaman.

IKLAN INFOBRAND.ID

Honda GL1800 Gold Wing juga sudah hadir dengan beragam fitur canggih dan bergengsi yang melimpah dan sesuai dengan keinginan pengguna saat ini. Konektivitas pada big bike premium milik Honda ini, kini sudah terkoneksi dengan Apple CarPlay dan juga Android Auto sehingga memberi kenyamanan optimal bagi penggunanya selama perjalanan.

Selain itu, motor ini juga sudah memiliki tambahan fitur dua slot USB juga memastikan pengguna tidak perlu khawatir kehabisan daya gawai selama berkendara jarak jauh.

Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya mengatakan, pihaknya menghadirkan Honda GL1800 Gold Wing terbaru dengan penyempurnaan dari sisi fitur yang semakin canggih dan memberikan kenyamanan serta desain yang semakin mewah dan berkelas.

"Sehingga semakin mengukuhkannya sebagai motor turing premium tertinggi dari Honda" kata dia  dalam keterangannya, Selasa (24/8/2021).

"Kami juga sudah menyiapkan layanan terbaik di 11 jaringan Big Wing Honda dengan tim yang sudah terlatih untuk menemani pecinta big bike Honda ini," tambahnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Bagi para pecinta touring, hal yang terpenting dari sebuah kendaraan adalah ruang bagasi yang cukup menampung keperluan selama perjalanan. 

Kapasitas top box pada Honda GL1800 Gold Wing terbaru lebih besar 11 liter, sehingga kapasitas penyimpanan pada top box kini menjadi 61 liter.

Honda GL1800 Gold Wing terbaru juga sudah ditopang dengan penyempurnaan pengaturan suspensi belakang untuk memastikan kenyamanan sempurna bagi pengendaranya. Pada model terbaru ini juga dilengkapi dengan lampu kabut yang terletak di sisi depan mesin sehingga memberikan kesan yang mewah.

Motor ini juga dibekali mesin yang terbilang tangguh, motor ini diasupi dengan mesin mesin 1833cc berpendingin cairan 6 silinder yang dipasang secara horizontal berlawanan menjadi ciri khas elemen utama dari karakternya yang kaya.

Menurut catatan, motor ini mampu menghasilkan tenaga maksimum power 93 kW pada 5.500 rpm dan torsi maksimum 170 Nm pada 4500 rpm serta transmisi canggih dengan 7 kecepatan Dual Clutch Transmission (DCT) yang dilengkapi dengan forward/reverse Walking Mode.

IKLAN INFOBRAND.ID

Honda GL1800 Gold Wing hadir dengan pilihan warna Candy Ardent Red dan dipasarkan dengan harga On The Road (OTR) DKI Jakarta Rp1.147.500.000. Model ini dipasarkan secara eksklusif di 11 showroom Big Wing Honda di sembilan kota besar di Indonesia.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Yadea Resmi Bangun Pabrik di RI

Yadea Resmi Bangun Pabrik di RI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan kendaraan roda dua listrik asal China, Yadea, melakukan peletakan batu pertama untuk pabrik barunya di Karawang, Ja...


BNI Salurkan Bantuan bagi Korban Erupsi Gunung Ruang

BNI Salurkan Bantuan bagi Korban Erupsi Gunung Ruang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, melalui BNI Berbagi kembali menyalurkan bantuan korban erupsi Gunung Ruang Tagulandang...


realme C65 Tetap Lancar Dioperasikan Walau dalam Keadaan Basah

realme C65 Tetap Lancar Dioperasikan Walau dalam Keadaan Basah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Jika smartphone entry-level pada umumnya identik dengan fitur yang terbatas, realme C65, smartphone terbaru dari realme C Seri...


Hadirkan Terobosan, Battery dan Electric Motor POLYTRON Bersertifikasi IP67

Hadirkan Terobosan, Battery dan Electric Motor POLYTRON Bersertifikasi IP67
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di dunia teknologi, ketahanan terhadap lingkungan eksternal seperti air dan partikel debu merupakan faktor krusial dalam memas...