Jum'at, 26 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Unggul di Kategori Minyak Kemiri, Roro Mendut Sabet Penghargaan Tahun Ini

Posted by: 3482 viewer

Unggul di Kategori Minyak Kemiri, Roro Mendut Sabet Penghargaan Tahun Ini
Brand Choice Award 2021 - Penghargaan Untuk Roro Mendut

JAKARTA, INFOBRAND.ID – Memiliki rambut indah kemilau menjadi dambaan setiap wanita. Sayangnya berbagai permasalahan kerap kali timbul membuat rambut kehilangan kilaunya. Jika dibiarkan, membuat warna rambut semakin memudar dan kurang sehat. Memahami permasalahan tersebut, brand produk kecantikan dan perawatan kulit, menghadirkan produk minyak kemiri yang memberikan khasiat membantu menguatkan akar rambut, megurangi rambut rontok dan patah, hingga mengembalikan kilau alami rambut.

Namanya pun cukup dikenal di kalangan masyarakat, dibuktikan dari transaksi di dua marketplace teratas yang mencapai 4.900 lebih transaksi, dengan rating rata-rata 4,85 dari 1.700 lebih review.

Roro Mendut, sebagai sebuah brand lokal yang kini digandrungi kaum hawa berhasil mendapatkan penghargaan Brand Choice Award 2021 untuk kategori Minyak Kemiri. Acara tersebut diselenggarakan oleh TRAS N CO Indonesia dan InfoBrand.Id, dan dihadiri oleh beberapa awak media.

IKLAN INFOBRAND.ID

Ceremony yang dilaksanakan secara online tersebut, dihadiri oleh Rita Noor Rizqi Agustina, selaku CEO Roro Mendut dan penerima penghargaan. Dalam sambutannya Ia mengatakan “Terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada kami, dengan pengahargaan ini kami semakin termotivasi untuk selalu melakukan yang terbaik pada masyarakat sekaligus jadi motivasi tersendiri bagi kami dan tim untuk mewujudkan misi perusahaan yaitu memperkenalkan rempah-rempah herbal sebagai kekayaan Indonesia yang bermanfaat bagi perawatan kecantikan dan kesehatan. Salam sukses untuk kita semua”.

Selanjutnya, Tri Raharjo, selaku CEO TRAS N CO Indonesia yang hadir dalam acara penghargaan tersebut mengucapkan selamat kepada Roro Mendut sebagai produk skincare kecantikan yang berhasil membuktikan brandnya sebagai juara di tahun ini dan menjadi brand dengan ciri khas rempah-rempah untuk kesehatan serta kecantikan kulit.

“Saya ucapkan selamat kepada Brand Roro Mendut telah meraih penghargaan Brand Choice Award 2021. “ Kata Tri

“Berdasarkan riset yang kami lakukan, Roro Mendut menjadi pilihan konsumen Indonesia, yang dibuktikan dengan banyaknya ulasan di ranah internet. Roro Mendut juga menjadi pilihan di marketplace, dimana di dua marketplace teratas toko resminya telah menjaul 4.900 lebih produknya, dengan rating rata-rata 4,85, membuktikan konsumen puas dengan produk Roro Mendut.” Tambahnya.

Sementara itu, TRAS N CO Indonesia, sebagai perusahaan consulting yang mendedikasikan diri terhadap penelitian akan perkembangan brand dan bisnis di Indonesia, khususnya riset berbasis digital, menginisiasi riset Brand Choice Index, sebuah riset keterpilihan sebuah brand atas produk yang ditawarkan kepada konsumen, berdasarkan riset digital melalui platform marketplace.

IKLAN INFOBRAND.ID

Riset Brand Choice Index berdasarkan tiga aspek penilaian yaitu, Digital Brand Awareness Aspect, Digital Consumer Choice Aspect, dan Digital Consumer Reviews & Rating Aspect. Selanjutnya brand-brand yang lolos sebagai top 3 di kategori produk berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan sebelumnya, berhak meraih penghargaan Brand Choice Award 2021.

“Kami berharap Brand Choice Award 2021 dapat meningkatkan brand value dan menjadi referensi konsumen dalam memilih produk terbaik di kategorinya masing-masing,” jelas Tri Raharjo.

Selanjutnya Tri Raharjo mengungkapkan, adapun brand-brand peraih Brand Choice Award berdasarkan riset Brand Choice Index 2021 Fase 4, antara lain; Oh My Skin untuk kategori Lip Serum dan Masker Organik, Pure Green untuk kategori Beras Organik, Roro Mendut untuk kategori Minyak Kemiri, Mooimom untuk kategori Gendongan Bayi, Kantong ASI dan Pompa ASI.

“Selain itu masih ada ratusan band lainnya yang memenangkan penghargaan ini,” tutup Tri Raharjo.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi

Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kegiatan corporate social responsibility (CSR) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) tahun ini akan fokus pada pengentasan gizi...


PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut

PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Timah Tbk menyerahkan 3.000 ekor bibit kakap putih kepada warga Desa Sawang Laut Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau,...


Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi Qualcomm secara resmi merilis dan mengumumkan chip terbaru mereka bernama Snapdrgon X Plus untuk berperfo...


Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun

Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Catur Budi Harto menyampaikan bahwa pembiayaan kredit untuk...