Rabu, 24 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Perbaikan Penampilan Perbaikan Penghasilan

Posted by: 2456 viewer

Perbaikan Penampilan Perbaikan Penghasilan
Dedy Budiman - Champion Sales Trainer

Customer will not entrust their money to people whose appearance is not convincing
 

Mengapa ketika pameran banyak perusahaan menggunakan SPG yang tinggi, cantik dan menarik? Jelas sekali tujuannya adalah untuk menarik perhatian calon pelanggan agar mereka berhenti, minimal melihat sang SPG lalu mau melihat produk yang di tawarkannya.

Bayangkan kalau ada suatu stand dipameran dimana yang menjaga standnya adalah nenek-nenek dengan uban putih dan rambut panjang yang terurai berantakan, bayangkan siapa yang mau datang? Jangankan datang, melewati standnya saja mungkin sudah takut.

IKLAN INFOBRAND.ID

Kedua ilustrasi diatas menjelaskan tentang betapa pentingnya penampilan seseorang sehingga membuat orang lain tertarik ataupun tidak tertarik.

Hal ini sangatlah penting khususnya bagi seorang Sales yang akan bertemu dengan pelanggan, apalagi pelanggan yang baru pertama kali ditemuinya.

Hari ini sebelum Anda bekerja cobalah sempatkan sedikit waktu untuk melihat dikaca bagaimana penampilan anda. Perhatikan rambut, kumis dan juga baju yang Anda pakai .

Dan bayangkan seolah-olah Anda menjadi orang lain dan melihat diri Anda, kira-kira ketika melihatnya apakah Anda akan tertarik atau malah tidak percaya ketika melihat penampilan Anda sendiri?

Kalau memang masih belum rapi, luangkanlah waktu sebentar untuk merapikannya. Bila koleksi baju Anda sudah mulai kusam, sore ini sepulang kerja luangkanlah waktu untuk membeli baju baru atau bila rambut Anda mulai panjang dan berantakan pergilah ke salon untuk merapikan rambut anda.

IKLAN INFOBRAND.ID

Keberhasilan sebuah penjualan diawali oleh KESAN PERTAMA yang baik. Dan KESAN PERTAMA dimulai dari apa yang pertama kali terlihat yaitu PENAMPILAN anda.

 

Dedy Budiman

Champion Sales Trainer dan Founder Sales Director Indonesia

Website : http://dedybudiman.com

IKLAN INFOBRAND.ID

Email : dedy@dedybudiman.com

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Gelar RUPST, Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45 Persen

Gelar RUPST, Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45 Persen
INFOBRAND.ID, JAKARTA – PT Astra Graphia Tbk (Astragraphia) melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Catur Dharma Hall, Menara...


Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI

Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era digital seperti sekarang ini, insan kehumasan (public relations) harus mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi...


Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan

Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan pembiayaan PT Indodana Multi Finance (Indodana Finance) bekerja sama dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dalam ra...


Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda

Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Momentum akhir bulan menjadi kesempatan terbaik bagi para anak muda untuk beralih ke smartphone baru, terlebih jika smartphone...