Jum'at, 19 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Integral Ad Science Percepat Inovasi Produk dengan Menunjuk Dua Eksekutif Senior

Posted by: 1500 viewer

Integral Ad Science Percepat Inovasi Produk dengan Menunjuk Dua Eksekutif Senior
IAS Names Song Du as SVP Product Engineering and Gerald Mui as VP of Data Engineering

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Integral Ad Science, dikenal sebagai pemimpin industri global yang menjamin kualitas media digital, telah menunjuk dua eksekutif senior untuk meningkatkan pengembangan teknologi dan mempercepat inovasi.

Mulai 1 September 2021, Gerald Mui akan bergabung dengan IAS sebagai VP, Data Engineering, dan Song Du bergabung sebagai SVP, Product Engineering. Berkantor di New York, keduanya akan bertanggung jawab kepada Chief Technology Officer, IAS, Tony Lucia.

"Kami terus memperkuat tim berbakat yang bertugas mengembangkan teknologi. Song dan Gerald akan berperan penting menggerakkan pertumbuhan produk kami pada segmen-segmen CTV, iklan digital terprogram (programmatic), dan platform media sosial," ujar Tony Lucia, Chief Technology Officer, IAS.

IKLAN INFOBRAND.ID

Ia menambahkan "Song dan Gerald berpengalaman membangun tim global yang selalu berinovasi dan menyelaraskan teknologi dengan kebutuhan klien. Kepemimpinan mereka akan meningkatkan keunggulan produk dan ilmu data kami, menghadirkan nilai tambah bagi klien, serta mendukung ekspansi internasional."

Sebagai SVP, Product Engineering, Song Du akan memimpin tim rekayasa perangkat lunak IAS, dan membuat perencanaan produk serta teknologi. Du berpengalaman luas di industri teknologi periklanan (adtech) setelah berkarier selama lebih dari 13 tahun di FreeWheel, platform periklanan video. Sebelum bergabung dengan IAS, dia menjabat VP, Engineering R&D, FreeWheel, dan memimpin tim global yang mengembangkan teknologi.

Dia juga menyelaraskan teknologi dengan permintaan klien, mengelola integrasi penting, dan mempercepat pengembangan teknologi. Selama beberapa tahun, Du bekerja di kantor FreeWheel di Beijing. Sebelum bekerja di FreeWheel, dia menjabat software architect di Youku dan berbagai usaha rintisan.

"Bagi IAS, inovasi telah menjadi DNA perusahaan, dan saya ingin memanfaatkan kesempatan ini untuk mengembangkan produk masa depan IAS," kata Song Du, SVP, Product Engineering, IAS.

Gerald Mui juga telah bergabung dengan IAS sebagai VP, Data Engineering. Dia akan mengelola berbagai inisiatif data global, serta bertugas membangun platform dan strategi data generasi baru milik IAS. Mui berpengalaman selama lebih dari 25 tahun dalam pengembangan teknologi dan big data.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sebelumnya, dia menjabat Director Data Management and Delivery, Xandr, serta memimpin tim yang bertanggung jawab atas pengembangan, pelaporan, dan analisis data. Sebelum bekerja di Xandr, dia menjadi salah satu pendiri perusahaan dan Chief Technology Officer, Data Confluence.

Di perusahaan ini, dia mengembangkan pendekatan baru tentang manajemen kualitas data. Sebelumnya lagi, dia menjabat Global Head, Data Services and Analytics, Avaya. Mui juga sempat menjadi eksekutif di Bridgewater Associates, JPMorgan Chase, Merrill Lynch, Morgan Stanley, dan DoubleClick.

"Dengan minat dan keahlian saya dalam memimpin organisasi global yang terkemuka, khususnya merancang platform dan strategi data, saya ingin terus mempercepat pertumbuhan IAS yang luar biasa," pungkas Gerald Mui, VP, Data Engineering, IAS.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Omega Hotel Management Luncurkan Restoran Cultural Taste of Indonesian,

Omega Hotel Management Luncurkan Restoran Cultural Taste of Indonesian,"Ramela"
INFOBRAND.ID-Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, &q...


Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher

Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher
INFOBRAND. iD-PT Trimegah Karya Pratama Tbk (Ultra Voucher) dan PT Sarimelati Kencana Tbk (Pizza Hut Indonesia) menjalin kerja sama dalam menyediakan&...


Kimia Farma Dukung Kelancaran Mudik 2024 Melalui Layanan Kesehatan

Kimia Farma Dukung Kelancaran Mudik 2024 Melalui Layanan Kesehatan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Kimia Farma Tbk (KAEF) bersama dengan anak usaha PT Kimia Farma Apotek (KFA) dan PT Kimia Farma Diagnostika (KFD) mendukung...


BNI Hadirkan UMKM Binaan di Pameran Indonesia in SG

BNI Hadirkan UMKM Binaan di Pameran Indonesia in SG
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkolaborasi dengan KBRI Singapura dan Bank Indonesia menyelenggarakan pamera...