Kamis, 18 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

GenScript Ajak Allozymes Bangun "Smart Libraries"

Posted by: 1663 viewer

GenScript Ajak Allozymes Bangun
Foto dari Twitter Resmi Genscript (@GenScript)

JAKARTA, INFOBRAND.ID - GenScript Biotech Corporation pada hari Rabu (4/8)  umumkan berkolaborasi dengan Allozymes, perusahaan biololgi sintetis yang mengubah aktivitas produksi bahan-bahan dengan mewujudkan potensi rekayasa protein lewat berbagai teknologi inovatif.

Lewat kolaborasi ini, GenScript akan membangun mutant libraries bagi Allozymes untuk berbagai aplikasi di sektor hilir dalam beragam industri, termasuk obat-obatan, kosmetik, serta makanan dan minuman.

Selanjutnya, GenScript juga akan menyediakan keahlian sintesis dalam de novo gene dan teknologi sintentis oligo canggih yang berbasis pada semikonduktor. Dengan demikian, perusahaan akan menawarkan kendali presisi atas setiap varian sintesis guna mewujudkan mutant library yang beraneka ragam dan lengkap, tanpa bias distribusi.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pendekatan presisi dan terkendali ini dapat menghemat waktu skrining target, mempercepat alur kerja penemuan, dan mengurangi biaya-biaya hilir. Bersama platform skrining Allozymes yang telah dipatenkan, kemitraan ini akan menghasilkan berbagai terobosan penting dalam riset rekayasa protein.

Dituturkan langsung oleh Dr. Peyman Salehian, selaku CEO dan Salah Satu Pendiri Allozymes. Ia menyampaikan "Di Allozymes, kami membangun platform rekayasa protein generasi baru yang tercepat di pusat Asia, yakni Singapura. Kolaborasi dengan GenScript akan mempercepat langkah kami menuju pencapaian target,"

GenScript berkomitmen mendukung mitra-mitra untuk mengembangkan industri biologi di Singapura. Sejak mendirikan kantor di Asia Pasifik, pihaknya telah menyediakan dukungan khusus bagi kalangan periset lokal dan memperoleh klien-klien baru, termasuk Allozymes.

“Sederet teknologi yang dikembangkan GenScript dalam sintesis gen melengkapi platform mutakhir yang telah dipatenkan Allozymes. Dengan demikian, kalangan periset dapat mengembangkan biologi sintesis," pungkas Dawn Lee, Sales Director, Asia Tenggara, GenScript.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher

Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher
INFOBRAND. iD-PT Trimegah Karya Pratama Tbk (Ultra Voucher) dan PT Sarimelati Kencana Tbk (Pizza Hut Indonesia) menjalin kerja sama dalam menyediakan&...


Kimia Farma Dukung Kelancaran Mudik 2024 Melalui Layanan Kesehatan

Kimia Farma Dukung Kelancaran Mudik 2024 Melalui Layanan Kesehatan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Kimia Farma Tbk (KAEF) bersama dengan anak usaha PT Kimia Farma Apotek (KFA) dan PT Kimia Farma Diagnostika (KFD) mendukung...


BNI Hadirkan UMKM Binaan di Pameran Indonesia in SG

BNI Hadirkan UMKM Binaan di Pameran Indonesia in SG
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkolaborasi dengan KBRI Singapura dan Bank Indonesia menyelenggarakan pamera...


Hankook iON Race Tampil Memukau pada Double Header Formula E di Italia

Hankook iON Race Tampil Memukau pada Double Header Formula E di Italia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Sirkuit Misano di pesisir Laut Adriatik untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah double-header Kejuaraan Dunia Formula E ABB F...