Kamis, 25 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Millennials & Creativity

Posted by: 2907 viewer

Millennials  & Creativity
Founder&Creative Thinker of OMG Consulting, Yoris Sebastian

Memang tak mudah untuk mendapat gelar Startup Unicorn.   Tapi Indonesia punya anak-anak muda kreatif yang menggawangi perusahaan rintisan  yang rata-rata mengawali bisnisnya di usia 20 hingga 30 tahun dan kini sudah bergelar Startup Unicorn. Mereka  memiliki pendanaan yang fantastis dan mereka mampu meyakinkan pemodal asing untuk berinvestasi di bisnisnya. 

Yoris Sebastian, Founder&Creative Thinker of OMG Consulting, mengatakan, jangan salah kaprah. Menurutnya hampir semua  startup unicorn ini  memulai usahanya dengan modal kecil.

Menurut penulis buku “Oh My Goodness: Buku Pintar Seorang Creative Junkies” ini, pola bisnis para startup unicorn tak jauh beda  dengan brand-brand terdahulu  yang dibesarkan para pengusaha senior. 

IKLAN INFOBRAND.ID

Bahkan dari beberapa startup yang sekarang ini menjadi  besar,  mereka juga tetap menggunakan medium televisi untuk membesarkan marketnya.

Yang harus diperhatikan juga adalah gejala product and customer centric  -ungkapan: pembeli adalah raja-red—yang  bisa membuat brand kecil seperti Gojek tetap tidak pasang iklan di televisi.” Jadi zaman sekarang sebenarnya tidak ada single answer,’tegas penulis “Generasi Langgas:  Millennials Indonesia” ini.

Keunggulan kompetitif dan komperatif apa yang harus  dimiliki para pemilik brand di tanah air? Jawaban Yoris adalah Sumber Daya Manusia yang mumpuni. “Sekarang sudah tidak zamannya  lagi one man show. Lihat saja William Tanujaya di Tokopedia, Nadiem Makarim di Gojek dan masih banyak perusahaan baru lainnya. Mereka sibuk membesarkan jagoan-jagoan SDM baru sehingga tidak hanya bergantung pada CEO,”kata Yoris.

Para pemilik brand, lanjutnya,  bukan hanya perlu benar-benar menjadikan karyawan sebagai prioritas no 1 diatas konsumen,  namun juga memberikan pelatihan yang tepat. Di 2020 manusia akan bekerja bersama advance robot dan artificial intelligence.

Bagaimana dengan generasi milenial? Sejauhmana para pemilik brand mafhum dengan pasar ini?  “Saya sendiri di buku “Generasi Langgas: Millennials Indonesia”,  sudah menegaskan potensi bekerja bersama generasi millennials yang merupakan demografi terbesar di usia produktif saat ini. Bekerja bersama bukan berarti dimanjakan ya! ,”papar Yoris yang tercatat sebagai General Manager termuda se-Asia ini.  Menurutnya, menjadi Brand Champion di era millennial,  harus mengubah tujuan yang sebelumnya selalu ingin tampil awesome as brand menjadi tujuan baru yaitu membuat konsumen menjadi awesome. Di era sekarang brand yang memuji-muji diri sendiri sudah tidak jalan lagi. Content yang diangkat dalam promotion strategy sudah bukan copywriter based , tapi harusnya menjadi  media based.[] 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Hari Bumi, Allianz Indonesia Jaga Bumi melalui Pelestarian Lingkungan dan Pemberdayaan Masyarakat

Hari Bumi, Allianz Indonesia Jaga Bumi melalui Pelestarian Lingkungan dan Pemberdayaan Masyarakat
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Memperingati Hari Bumi, 22 April, Allianz Indonesia senantiasa berkomitmen pada tanggung jawab sosial perusahaan, terutama dal...


Pendiri Puteri Indonesia, Mooryati Soedibyo Tutup Usia

Pendiri Puteri Indonesia, Mooryati Soedibyo Tutup Usia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Pendiri Yayasan Puteri Indonesia, politisi, serta tokoh jamu tradisional, Mooryati Soedibyo Rabu (24/4/2024) ini meninggal dun...


Bergabungnya Tiktok-Tokopedia akan Membuka Pasar UMKM Lebih Luas

Bergabungnya Tiktok-Tokopedia akan Membuka Pasar UMKM Lebih Luas
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Asosiasi UMKM Indonesia (Akumindo) Edy Misero menyatakan, bergabungnya dua perusahaan raksasa, Tiktok dan...


Hari Bumi 2024, Blibli Gandeng EcoTouch kelola Limbah Fesyen

Hari Bumi 2024, Blibli Gandeng EcoTouch kelola Limbah Fesyen
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Blibli menggandeng EcoTouch untuk mengelola limbah fashion melalui Fashion Take Back Program pada 22 April - 3 Mei 2024 untuk...